
SuaraJogja.id - Setelah kontak dengan Wawali Solo yang positif Covid-19, hasil tes swab Jokowi menjadi sorotan publik. Tak jauh berbeda, akun Facebook yang mencatutu nama Bupati Sleman Sri Purnomo juga mencuri perhatian warganet.
Sorotan yang sama dari publik juga dipusatkan pada rekaman CCTV saat editor Metro TV membeli pisau hingga diduga kuat tewas bunuh diri. Sementara itu, di Kabupaten Bantul, ada tujuh wilayah yang rawan bencana kekeringan.
Di sisi lain, UGM tengah berbangga karena tim Arjuna memborong empat penghargaan dalam ajang mobil listrik dunia. Simak lima berita terpopuler SuaraJogja, Sabtu (25/7/2020) kemarin, di abwah ini:
1. Berikut 7 Wilayah Paling Rawan Terdampak Bencana Kekeringan di Bantul
Baca Juga: Editor Metro TV Yodi Prabowo Lihat Hantu Sebelum Bunuh Diri
Selain harus bergelut dengan penanganan pandemi Covid-19 yang terus meningkat, Pemkab Bantul juga harus bersiap menghadapi bencana kekeringan yang tiap tahun melanda.
Kesiapan itu ditegaskan oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bantul, Dwi Daryanto, yang menyatakan bahwa pihaknya telah siap menghadapi puncak musim kemarau tahun ini yang diperkirakan bakal terjadi pada bulan Agustus. Sejauh ini pihaknya masih memantau beberapa titik yang memang rawan terjadi kekeringan.
2. Ini Hasil Swab Jokowi Usai Kontak dengan Wawali Solo yang Positif Covid-19
Baca Juga: Hasil Tes Swab Jokowi Mengejutkan dan 4 Berita Terpopuler Lainnya
Presiden Joko Widodo segera menjalani swab test setelah mendengar kabar bahwa wakil wali Kota Solo, Achmad Purnomo positif Covid-19.
Pekan lalu tepatnya Kamis (16/7/2020) keduanya bertemu di Istana Kepresidenan.
3. Muncul Akun Facebook Sri Purnomo, Humas Pemkab Sleman: Itu Palsu
Jagad media sosial dikejutkan dengan adanya akun Facebook bernama Sri Purnomo dan disertai foto Bupati Sleman tersebut.
Hal tersebut diawali dengan pengakuan yang diungkapkan oleh Ketua ORI Wilayah DIY, Budhi Masturi, Sabtu (25/7/2020) malam.
4. Terekam CCTV Saat Beli Pisau, Editor Metro Diduga Kuat Tewas Bunuh Diri
Teka-teki mengenai penyebab tewasnya editor Metro TV, Yodi Prabowo mulai menunjukkan titik terang. Polda Metro Jaya berhasil mengumpulkan sejumlah bukti kuat usai melakukan olah TKP dan penyelidikan.
Direktur Kriminal dan Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat mengungkapkan editor Metro TV Yodi Prabowo (25) diduga kuat tewas akibat bunuh diri.
5. Ikut Kompetisi Mobil Listrik Dunia, Tim Arjuna UGM Borong 4 Penghargaan
Tim mobil listrik UGM memborong sejumlah penghargaan saat mengikuti kompetisi internasional 4th Annual Formula Student Electric Vehicle (FSEV) Concept Challenge 2020 yang diselenggarakan secara online pada 26 Juni-22 Juli 2020 oleh Formula Bharat, India.
Pada kompetisi yang diikuti 37 tim dari India, Indonesia, dan Amerika Serikat itu, tim mobil listrik dari UGM yang bernama Arjuna berhasil meraih empat penghargaan. Yakni penghargaan 2nd Place Overall Event, penghargaan 2nd Place Best Team Management Strategy, Notable Mention for EV Design Overall Choice, dan Notable Mention Kaizen Guru.
Berita Terkait
-
Kasus Ijazah Jokowi, Politisi PDIP Ini Ungkap Verifikasi Faktual Saat Pilkada dan Pilpres
-
Peradi Bersatu Datangi Bareskrim Bahas Ijazah Palsu Jokowi, Ini Endingnya
-
Pengamat Ungkap Dalang di Balik Isu Ijazah Palsu Jokowi, Ini Targetnya
-
Maksud Prabowo 'Rapatkan Barisan' di Tengah Isu Matahari Kembar?
-
Soal Tudingan Ijazah Palsu, Begini Kata Pengamat soal Niatan Jokowi Tempuh Jalur Hukum
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Aman Tak Menyumbat Pori-pori
-
Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen, Pengacara Ini Batal Ikut Gugat Ijazah Jokowi
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
Terkini
-
Indonesia Unjuk Gigi di Kompetisi Robotik Internasional: Kisah Inspiratif dari Sleman hingga Korea Selatan
-
Nasib Penjurusan SMA Terancam? Jogja Krisis Guru BK, Dampaknya Luas
-
Jangan Sampai Ketipu, BI Ungkap Modus Peredaran Uang Palsu di Jogja, Begini Cara Menghindarinya
-
DIY Darurat Uang Palsu? 889 Ribu Lembar Ditemukan dalam 3 Bulan Pertama 2025
-
5 Tersangka Ditangkap, Polisi Ungkap Jaringan Uang Palsu di Jogja dan Jakarta