SuaraJogja.id - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Yogyakarta melaksanakan bakti sosial kepada masyarakat di wilayah pesisir. Kegiatan ini bertujuan membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khsususnya yang berada di sepanjanga kawasan pesisir pantai Yogyakarta.
"Kegiatan baksos ini diselenggarakan oleh Staf Potensi Maritim karena melihat bencana non-alam berupa Covid-19 ini masih terus berlangsung dan bahkan cenderung ada peningkatan," ujar Danlanal Yogyakarta Kolonel Marinir Bambang Adriantoro ketika ditemui awak media di Pangkalan TNI AL Yogyakarta Posal Samas, Selasa (28/7/2020).
Bambang mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu tugas pokok Pangkalan TNI AL berupa pembinaan dan pemberdayaan masyarakat wilayah pesisir, terlebih lagi kondisi wilayah pesisir pantai di DIY memiliki panjang garis pantai sekitar 113 KM dengan meliputi tiga kabupaten, yakni Gunungkidul, Bantul, dan Kulon Progo.
Lebih lanjut dijelaskan Bambang, kegiatan bakti sosial ini akan diselenggarakan selama dua hari. Pelaksanaannya pun akan dilakukan secara serentak di tiga kabupaten dengan bertempat di 4 lokasi berbeda, yakni Posal Sadeng Gunungkidul, Posal Karangwuni Kulon Progo, lingkungan rumah dinas (Rumdis) TNI AL Donotirto Bangunjiwo Bantul, dan pusatnya di Posal Samas Bantul.
Baca Juga: BNN dan Blank Blend Thonk Road Campaign #Hidup100persen di Banten
"Kami tidak hanya melaksanakan kegiatan baksos saja, tetapi juga penyuluhan kepada masyarakat terkait dengan adaptasi kebiasaan baru agar penyebaran Covid-19 tidak kembali meningkat," ungkapnya.
Dalam baksos kali ini diberikan bantuan berupa alat dan sarana kesehatan pencegahan Covid-19, mulai dari alat dan tandon cuci tangan sebanyak 17 unit, alat semprot atau sprayer disinfektan manual sebanyak 20 unit, alat semprot disinfektan mesin sebanyak 30 unit, jeriken berisi cairan disinfektan berukuran 5 liter sebanyak 200 buah, dan bantuan sembako sebanyak 1.500 paket berisi beras, gula, dan lainnya, seperti masker, handsanitizer, dan sabun kesehatan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Koordinator Wilayah Posal Sadeng, Posal Karangwuni, Posal Samas, dan Rumdis Donotirto beserta dengan 120 personel Lanal Yogyakarta, ditambah dengan Polsek dan Koramil setempat. Adapun penerima bantuan itu berasal dari perwakilan warga pesisir di tiga kabupaten dan unsur masyarakat maritim dari pokdarwis dan nelayan.
"Semoga dengan bantuan ini bisa membantu masyarakat dan menekan peningkatan jumlah penambahan kasus Covid-19," tandasnya.
Baca Juga: Korban Banjir Bandang Luwu Utara Dapat Pasokan Sembako dari Waskita
Berita Terkait
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
-
Jejak Karier Letkol Romi Habe Putra, Ajudan Presiden Prabowo dari TNI AL, Pemberantas Kapal Asing Pencuri Ikan!
-
Diserahkan ke TNI, Ini profil Kapal OPV 90M Raja Haji Fi Sabilillah-class
-
Naval Base Open Day 2024 di Surabaya Dihadiri 20.000 Pengunjung
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya