SuaraJogja.id - Kasus baru COVID-19 di DIY melonjak signifikan. Dari hasil pemeriksaan laboratorium terkonformasi 64 kasus positif COVID-19 di DIY, Jumat (31/07/2020).
Kasus yang muncul dari 1.085 sampel dan 760 orang yang diperiksa. Dengan adanya tambahan kasus baru tersebut, hingga saat ini total kasus positif di DIY mencapai 674 kasus.
Kasus paling banyak muncul dari Sleman yang mencapai 28 kasus. Disusul Bantul dengan 23 kasus, Kota Jogja muncul 9 kasus dan Gunung Kidul 4 kasus.
"Sedangkan di Kulon Progo tidak ada kasus baru," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Pemda DIY, Berty Murtiningsih saat dikonfirmasi Jumat (31/07/2020).
Menurut Berty, munculnya kasus paling banyak dari hasil skrining karyawan kesehatan yang mencapai 26 kasus. Sementara 24 kasus lain hingga saat ini belum ada keterangan.
Sebanyak 9 kasus lain mucul karena mereka pernah kontak dari pasien sebelumnya. Tiga kasus lain tertular karena punya riwayat perjalanan dari luar daerah.
"Dua kasus dari hasil skrining pasien pra operasi dan skrining karyawan," jelasnya.
Berty menyebutkan, satu pasien meninggal dengan riwayat komorbid stroke, yakni kasus 674, laki laki, 87 tahun dari Gunungkidul. Sehingga kasus positif meninggal di DIY hingga saat ini mencapai 20 kasus.
"Satu PDP juga meninggal dalam proses laboratorium, yakni laki laki, 38 tahun dari Kota Jogja. Pasien belum diswab," ungkapnya.
Baca Juga: Ada 23 Kasus Baru Positif Covid-19 di DIY, Lima di Antaranya Taruna Akpol
Berty menambahkan, ketersediaan rumah sakit rujukan hingga saat ini masih cukup. Dari 29 tempat tidur isolasi untuk pasien yang kritis baru digunakan enam kasus sehingga masih 23 bed.
Sedangkan ketersediaan tempat tidur isolasi untuk pasien non kritis saat ini mencapai 328 bed. Dari jumlah tersebut sudah dimanfaatkan 228 bed.
"Saat ini masih ada sisa 93 bed yang bisa digunakan," imbuhnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Maling Anjing di Lereng Merapi Sleman Menyerahkan Diri, Kasus Berakhir Damai di Polsek
-
Tendangan Kungfu Berujung Sanksi Seumur Hidup, KAFI Jogja Pecat Dwi Pilihanto
-
Senyum Lebar Pariwisata Sleman di Libur Nataru, Uang Rp362 Miliar Berputar dalam Dua Pekan
-
Indonesia Raih Prestasi di SEA Games 2025: BRI Pastikan Penyaluran Bonus Atlet Berjalan Optimal
-
Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Januari 2026, Cek Penerima dan Nominalnya!