SuaraJogja.id - Sejumlah pejabat turut terpapar Covid-19. Setelah sebelumnya ada Wakil Wali Kota Solo hingga Bupati Ogan Hilir, terbaru Gubernur Kepri, Isdianto juga dinyatakan positif Covid-19.
Dugaan awal, Gubernur Kepri Isdianto terpapar dari pengawal pribadinya yang lebih dahulu dinyatakan positif Covid-19.
Saaat tracing contact akhirnya Isdianto juga dinyatakan positif termasuk satu pengawalnya yang lain.
Pasalnya Isdianto beberapa hari sebelumnya dilantik sebagai Gubernur Kepri definitif di Istana Negara.
Saat itu ia dilantik Presiden Joko Widodo. Isdianto mengatakan, kondisinya sejauh ini baik-baik saja.
"Kondisi saya alhamdulillah baik-baik saja. Masyarakat tidak usah khawatir. Saya juga pastikan kegiatan administrasi pemerintahan akan berjalan," ujar Isdianto ketika dihubungi Batamnews.co.id (jaringan Suara.com), Jumat (31/7/2020) malam.
Ia sendiri sebenarnya masih sangsi dengan hasil tes swab terbaru.
"Saya sendiri juga masih ragu. Tapi yang jelas kita sudah ambil langkah sebelumnya meminta semua orang yang ikut kegiatan gubernur beberapa waktu lalu tes swab," ujarnya.
Sebenarnya Isdianto yang baru saja dilantik sebagai gubernur Kepri definitif di Istana Negara sudah melewati rapid tes hingga tes swab sebelum pelantikan itu. Di mana hasilnya negatif.
Baca Juga: Pembuang Bayi di Godean Ditangkap, Pelakunya Mahasiswa Kedokteran di Jogja
"Saya pas kegiatan di istana kemarin itu negatif. Tapi yang pasti saya sampaikan jika kondisi saya saat ini baik-baik saja. Saya juga imbau masyarakat Kepri untuk terus menjalankan protokol kesehatan," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 86 Kurikulum Merdeka: Memahami Teks Negosiasi
-
DIY Setop Kirim Sampah ke Piyungan, Yogyakarta Genjot Pengelolaan Organik Mandiri
-
Laga PSIM Yogyakarta vs Persebaya Dipastikan Tanpa Suporter Tamu
-
Pengamat Hukum UII: Keterangan Saksi Kemenparekraf Justru Meringankan Sri Purnomo
-
Cekcok dengan Tetangga hingga Persoalan Warisan di Desa Masih Dominasi Masalah Hukum di DIY