SuaraJogja.id - Penemuan barang mencurigakan yang terbungkus plastik hitam di Masjid Al Mujahidin Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Depok, Sleman, membuat pihak kampus angkat suara. Rektor UNY, Sutrisna Wibawa menjelaskan bahwa pihaknya akan memperketat keamanan kampusnya.
"Sampai sejauh ini kan masih diselidiki polisi. Kami belum memastikan apakah itu berbahaya atau tidak. Namun unntuk ke depan kami akan mengintensifkan baik dari keamanan dan penjagaan di sekitar kampus," jelas Sutrisna ditemui di Masjid Al Mujahidin UNY, Selasa (11/8/2020).
Sutrisna tak menampik bahwa CCTV belum sepenuhnya menjangkau di lingkungan kampus termasuk di Masjid kampus. Pihaknya berencana menambah CCTV dan pengawasan keamanan.
"Kan ada satpam, kami minta lebih ketat memperhatikan orang yang masuk keluar kampus. Lalu CCTV akan ditambahkan jika perlu," kata dia.
Baca Juga: Terdampak Tol Jogja-Bawen, Sejumlah Desa di Sleman Sudah Buat Perdes
Sutrisna mengaku bahwa aktivitas kampus memang dibatasi. Namun kegiatan kecil di masjid mulai diadakan.
"Jadi kami minta takmir lebih waspada. Selain itu jika ada orang yang mencurigakan dilaporkan," tambahnya.
Terpisah Kasat Reskrim Polres Sleman, AKP Deni Irwansyah menjelaskan bahwa temuan barang mencurigakan tersebut tak berbahaya.
Kendati demikian pihaknya masih mengumpulkan petunjuk untuk mengetahui identitas orang yang meletakkan barang tersebut di dalam loker masjid.
"Setelah menyelidiki dan memeriksa saksi di lokasi, bahwa barang mencurigakan ini tidak berbahaya. Ada barang seperti rokok, charger handphone dan kabel untuk powerbank dalam satu kantong plastik," katanya.
Baca Juga: Bawaslu Sleman Temukan 165 Data Pemilih Bermasalah
Disinggung apakah barang berupa rakitan bom, pihaknya tak bisa memastikan apakah barang tersebut berupa rakitan peledak atau bukan.
Berita Terkait
-
Gegara Bercanda Soal Bom, Penumpang Batik Air Tak Naik Pesawat Hingga Terancam Penjara
-
Gaza: Ladang Ranjau Tak Terlihat, Anak-Anak Jadi Korban Utama Setelah Gencatan Senjata
-
Malaysia Keluarkan Peringatan Travel ke Thailand Selatan Usai Serangan Bom
-
Drama di Barnard College: Ancaman Bom dan Aksi Duduk Pro-Palestina Berakhir Ricuh!
-
Insiden Mengejutkan, Bom Nyasar Jet Tempur Korsel Lukai Belasan Warga Sipil!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa