SuaraJogja.id - Selebgram Rachel Vennya membuat heboh pengguna Twitter lantaran unggahannya berlibur di hotel terbaik kelas dunia. Tidak hanya itu, pergi bersama rekan-rekannya, Rachel diketahui membiayai semua akomodasi liburan rombongan.
Unggahan ibu Biru dan Chava yang tengah berlibur di Sumba ini membuat warganet iri. Ia bersama rombongannya berlibur di salah satu penginapan terbaik di dunia bernama Nihiwatu Sumba.
Di tempat tersebut, Rachel bisa merasakan sensasi menginap di tengah hutan. Letaknya yang berada di tepi pantai membuat pengunjung seolah berlibur di pulau pribadi.
Nihiwatu Sumba terletak di daerah Desa Hobawawi, Wanukaka. Dengan kisaran harga kamar mulai dari Rp15 juta hingga Rp250 juta per malam, sebagian pendapatan resort ini juga disumbangkan ke Yayasan Sumba yang dipelopori oleh pemilik Nihiwatu.
Meski dibangun oleh WNA, Claude Graves dan Sean Downs, pada tahun 2001 silam, sebagian besar pekerja di resort-nya merupakan masyarakat lokal.
Melalui unggahan di akun Instagram-nya, Rachel membagikan momen berkunjung ke Sumba bersama keluarga dan teman dekatnya.
Sebelum pergi ke Sumba, Rachel juga sudah memastikan semua rombongan yang ikut terlebih dahulu menjalani swab test, sementara untuk anak-anak mengikuti rapid test.
Saat tiba di Nihi Sumba, Rachel juga menyampaikan bahwa saat itu ia dan rombongan adalah satu-satunya tamu yang sedang berkunjung ke resort tersebut.
Melihat keindahan lokasinya, istri Niko Al-Hakim itu bahkan mengaku serasa ingin melangsungkan prosesi pernikahan untuk kali kedua. Dari rekaman yang ia tangkap, terlihat suasana pesisir pantai dengan taman penuh bunga dan bangunan dari bambu-bambu yang unik.
Baca Juga: Bawa Sahabat Liburan ke Resor Mewah di Sumba, Rachel Vennya Panen Pujian
Villa yang ia sewa sendiri terdiri dari lima kamar yang bisa dihuni. Setiap kamar masing-masing memiliki kolam renangnya sendiri, ada juga yang menyediakan fasilitas bungalow yang langsung menghadap ke pantai.
Dari kamar-kamar lainnya, milik Rachel terlihat dilengkapi dengan kolam renang terluas yang langsung menghadap ke pantai. Sementara di sisi kanan dan kirinya terlihat daun-daun dan tumbuhan hijau yang menambah kesejukan.
Selain membawa rombongan teman-temannya, ia juga mengajak tiga orang asisten rumah tangga untuk membantunya menjaga anak-anak dan dirinya sendiri. Sebelumnya, Rachel juga sempat mengajak asisten rumah tangganya ke Afrika.
"Ada mbak Sila yang jagain Biru, ada Sus Kus yang jagain adek, Mbak Dewi jagain aku," ujar Rachel dalam unggahan di Instagram, Rabu (12/8/2020).
Selain teman-teman wanitanya, Rachel juga mengajak pasangan dan anak dari teman dekatnya tersebut. Dalam video 15 detik yang ia unggah, terlihat salah seorang temannya mengucapkan terimakasih sudah diajak berlibur.
Sebagai penginapan terbaik di dunia, resort tersebut juga pernah disinggahi oleh penyanyi internasional Ed Sheeran.
Berita Terkait
-
Bawa Sahabat Liburan ke Resor Mewah di Sumba, Rachel Vennya Panen Pujian
-
Liburan di Nihiwatu Sumba, Selebgram Rachel Vennya Trending di Twitter
-
BMKG: Sumba Sudah Diguncang 380 Kali Gempa dalam Sepekan
-
Romantis! Asyiknya Caesar Hito dan Felicya Angelista Liburan di Pulau Ponco
-
Netizen Kebangetan, Ayah Rachel Vennya Meninggal Malah Diledek
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Perusahaan Skincare Resmikan Klinik Baru di Yogyakarta, Siap Bangun Pabrik pada Tahun Depan
-
DANA Kaget Spesial Warga Jogja: Akhir Pekan Cuan Rp199 Ribu, Sikat Linknya!
-
10 Kuliner Hidden Gem Jogja yang Wajib Dicoba, Cocok Buat Jalan Santai Akhir Pekan
-
Jeritan Hati Sopir TransJogja: Gaji Tipis, Denda Selangit, dan Ironi di Balik Kemudi
-
Jelang Libur Nataru, Kapolri Pastikan DIY Siap Hadapi Ancaman Bencana La Nina dan Erupsi Merapi