SuaraJogja.id - Penambahan kasus positif COVID-19 yang signifikan kembali terjadi di DIY. Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Pemda DIY mengungkapkan, muncul 46 kasus baru pada Sabtu (15/8/2020).
Dari 46 kasus baru, 19 pasien di antaranya merupakan karyawan kesehatan dari Kabupaten Gunungkidul. Dengan tambahan kasus baru ini, maka total kasus positif COVID-19 di DIY mencapai 992 kasus.
"Kami memersiksa 643 sampel dan 547 orang, sehingga dihasilkan 46 kasus baru," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Pemda DIY Berty Murtiningsih saat dikonfirmasi SuaraJogja.id, Sabtu sore.
Menurut Berty, kasus baru paling banyak muncul dari Gunungkidul, yang mencapai 24 kasus.
Baca Juga: Dua Hari Jelang HUT Kemerdekaan RI ke-75, Kasus Positif Corona Tembus 2.345
Selain 19 karyawan kesehatan yang masuk kasus 958 hingga kasus 976, terdapat lima kasus baru dari kabupaten ini, yakni kasus 952, perempuan 46 tahun dan kasus 953, laki-laki 49 tahun, yang keduanya punya riwayat perjalanan dari Bekasi.
Selain itu, ada kasus 954, perempuan 49 tahun yang hingga kini masih dalam penelusuran; kasus 977, laki-laki 59 tahun; kasus 978, laki-laki 30 tahun; dan kasus 979, laki-laki 59 tahun yang juga masih dalam proses penelusuran.
Sementara, dari Sleman muncul 12 kasus baru.
Sebanyak 9 kasus di antaranya dari hasil tracing kontak sebelumnya: kasus 981, perempuan 58 tahun; kasus 982, laki-laki 60 tahun; kasus 983, laki-laki 22 tahun; dan kasus 984, perempuan 28 tahun yang didapat dari hasil tracing kontak kasus 820.
Di samping itu, kasus lainnya adalah kasus 985, laki-laki 53 tahun; kasus 986, perempuan 39 tahun; kasus 987, laki-laki 16 tahun; kasus 988, laki-laki 15 tahun; dan kasus 989, laki-laki 52 tahun Sleman didapat dari hasil kontak tracing.
Baca Juga: Balai Kota Batu Lockdown Sementara, Pelayanan Publik Tetap Dibuka
"Sedangkan kasus 957, perempuan 33 tahun; kasus 990, perempuan 64 tahun; dan kasus 996, perempuan 22 tahun dari Sleman masih dalam penelusuran," jelasnya.
Berita Terkait
-
Atalia Praratya Positif COVID-19, Ridwan Kamil Lolos dari Penularan?
-
Sempat Antar Suami Daftar Pilgub Jakarta Lalu Batuk Pilek, Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Minta Doa
-
Bikin Pangling saat Pakai Kebaya, Amel Carla Dibilang Mirip Krisdayanti sampai Angela Gilsha
-
Terjadi 271 Kasus Positif Covid-19 Dalam Sepekan, Dua Pasien Meninggal Dunia di Bulan Desember
-
Nia Ramadhani Si Sporty Moms: Marathon Hingga Tenis
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025