SuaraJogja.id - Di masa pandemi COVID-19, kebiasaan belajar di sekolah yang berubah menjadi pembelajaran jarak jauh (PJJ) turut memunculkan kejadian tak terduga yang cukup kocak.
Hal itu terlihat dari video TikTok yang memperlihatkan "kekompakan" anak dan ibu.
Tangkapan layar dari video tersebut ramai dibicarakan para pengguna Twitter sejak diunggah akun @howtodresvell pada Sabtu (15/8/2020). Ada dua foto yang ia bagikan pada cuitannya.
Di foto pertama terlihat seorang siswi berkerudung duduk menghadap laptop. Dari keterangan yang disematkan pada video tersebut, perekam mengungkapkan bahwa adiknya saat itu sedang mendapat tugas online untuk menghafal materi pelajaran.
Baca Juga: Butuh untuk Belajar Anak, Bapak Asal Sleman Nekat Jambret HP di Seyegan
Melihat adiknya serius mengerjakan tugas, ia pun mengira sang adik benar-benar sudah hafal dengan materi yang diberikan.
Namun rupanya, setelah masuk ke ruangan lain, perkiraannya salah.
Ia tak menyangka, seperti terlihat di foto kedua, ibunya, yang berdiri bersandar di tembok sambil membaca buku, ternyata sedang membantu memberikan jawaban hafalan untuk anaknya yang sedang mengikuti PJJ melalui ponsel di genggamannya.
Sang anak sendiri rupanya diam-diam memakai earphone di balik kerudung untuk berkomunikasi via telepon dengan ibunya.
"Eh kirain dia hafalan, ternyata pakai hansfree [earphone], ditelepon dong dari kamar sebelah," tulis pengunggah video.
Baca Juga: Sejumlah Warga Donasikan Ponsel Bekas untuk Bantu Siswa Belajar Daring
Sontak kekompakan ibu dan anak ini menuai tawa warganet. Perekam sendiri memberikan deretan emoji tawa pada keterangannya.
Berita Terkait
-
Tragedi Gaza: Ibu Hamil dan Bayinya Tewas dalam Serangan Udara Israel di Kamp Pengungsian
-
Aksi Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora Sempat Terekam Kamera CCTV
-
Geger Penemuan Mayat Ibu-Anak Dalam Toren di Tambora, Ada Luka di Bagian Kepala
-
Ngeri! Ibu dan Anak Terjun ke Jurang di Cilebut Bogor
-
Menteri PPPA Minta Pelaku Penyekapan Ibu dan Anak di Bangka Tak Hanya Dikenai KUHP Pidana
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan