SuaraJogja.id - Yogyakarta tak melulu bicara soal wisata budaya dan belanjanya saja. Terbukti, Yogyakarta juga memiliki banyak spot wisata kuliner yang sayang jika dilewatkan begitu saja.
Bukan gudeg ataupun bakmi Jawa, kali ini Suarajogja.id akan mengajak Anda untuk bergeser sedikit ke Kabupaten Kulon Progo.
Tidak hanya dikenal dengan destinasi wisata alamnya yang memikat, Kulon Progo rupanya juga memiliki sejumlah warung makanan dengan konsep unik nih travelers.
Salah satu spot kulineran yang kini tengah dilirik oleh wisatawan ialah warung Geblek Pari di Kulon Progo.
Suasana pedesaanya yang begitu khas, membuat Anda rasanya ingin kembali lagi untuk menikmati syahdunya suasana di Kulon Progo, Yogyakarta.
Bisa dibilang warung Geblek Pari ini merupakan tempat makan yang cukup mewah alias mepet (dekat) sawah. Ya, keunikan inilah yang ditawarkan oleh warung Geblek Pari kepada para pengunjungnya.
Di Geblek Pari, para pengunjung terutama wisatawan bisa merasakan nikmatnya santap sederhana sambil menghadap ke pematang sawah yang dikelilingi oleh pepohonan.
Makanan yang ditawarkan juga tak kalah menarik, Geblek Pari menyuguhkan sejumlah menu kuliner ndeso nan menggugah selera untuk Anda.
Menu di Geblek Pari ini juga begitu beragam, mulai dari geblek goreng yakni makanan tradisional Kulon Progo yang terbuat dari tepung tapioka dan juga bumbu bawang, nasi sayur, tempe mendoan serta masih banyak lagi lainnya.
Baca Juga: Ditinggal Beli Styrofoam, Warung Makan di Sleman Kehilangan 3 Ponsel
Geblek Pari memiliki alamat lengkap di wilayah Pronosutan, Kembang, Nanggulan, Kulon Progo, Yogyakarta. Setiap hari, warung Geblek Pari ini buka mulai pukul 07.00 pagi hingga 19.30 malam.
Wah, jadi bagaimana, tertarik untuk mengajak keluarga Anda bersantai sambil santap kuliner ndeso di pinggir sawah, dari Geblek Pari, Kulon Progo ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Mengerikan! Batu Menggelinding dari Tebing, Gudang Rumah Warga di Sleman Jebol
-
Komitmen Berkelanjutan BRI Bangun Ekonomi Desa Diberikan Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Duh! Bela Istri dari Jambret, Suami di Sleman Justru Jadi Tersangka
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo