SuaraJogja.id - Yogyakarta tak melulu bicara soal wisata budaya dan belanjanya saja. Terbukti, Yogyakarta juga memiliki banyak spot wisata kuliner yang sayang jika dilewatkan begitu saja.
Bukan gudeg ataupun bakmi Jawa, kali ini Suarajogja.id akan mengajak Anda untuk bergeser sedikit ke Kabupaten Kulon Progo.
Tidak hanya dikenal dengan destinasi wisata alamnya yang memikat, Kulon Progo rupanya juga memiliki sejumlah warung makanan dengan konsep unik nih travelers.
Salah satu spot kulineran yang kini tengah dilirik oleh wisatawan ialah warung Geblek Pari di Kulon Progo.
Suasana pedesaanya yang begitu khas, membuat Anda rasanya ingin kembali lagi untuk menikmati syahdunya suasana di Kulon Progo, Yogyakarta.
Bisa dibilang warung Geblek Pari ini merupakan tempat makan yang cukup mewah alias mepet (dekat) sawah. Ya, keunikan inilah yang ditawarkan oleh warung Geblek Pari kepada para pengunjungnya.
Di Geblek Pari, para pengunjung terutama wisatawan bisa merasakan nikmatnya santap sederhana sambil menghadap ke pematang sawah yang dikelilingi oleh pepohonan.
Makanan yang ditawarkan juga tak kalah menarik, Geblek Pari menyuguhkan sejumlah menu kuliner ndeso nan menggugah selera untuk Anda.
Menu di Geblek Pari ini juga begitu beragam, mulai dari geblek goreng yakni makanan tradisional Kulon Progo yang terbuat dari tepung tapioka dan juga bumbu bawang, nasi sayur, tempe mendoan serta masih banyak lagi lainnya.
Baca Juga: Ditinggal Beli Styrofoam, Warung Makan di Sleman Kehilangan 3 Ponsel
Geblek Pari memiliki alamat lengkap di wilayah Pronosutan, Kembang, Nanggulan, Kulon Progo, Yogyakarta. Setiap hari, warung Geblek Pari ini buka mulai pukul 07.00 pagi hingga 19.30 malam.
Wah, jadi bagaimana, tertarik untuk mengajak keluarga Anda bersantai sambil santap kuliner ndeso di pinggir sawah, dari Geblek Pari, Kulon Progo ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
Terkini
-
Petani Gunungkidul Kaya Raya Panen Bawang Merah & Semangka Raup Untung Gede Berkat Lumbung Mataraman
-
Bantul Perangi Sampah Liar: 2 Warga Kena Tipiring, Efek Jera Mulai Diberlakukan
-
Keterbatasan Bukan Halangan! Ilmuwan UGM Buktikan Bisa Mendunia dengan Inovasi Berkelanjutan
-
Rencana Pembangunan Taman Budaya Sleman Masih Gelap, Anggaran Belum Jelas
-
5 Kesenian Sleman Hampir Punah: Pemerintah Turun Tangan, Tapi Mampukah Menyelamatkan?