SuaraJogja.id - Teka-teki tentang dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) di Pilkada Bantul tahun ini terjawab sudah. Bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Abdul Halim Muslih - Joko Purnomo akhirnya yang menjadi pilihan PAN.
"Teka-teki silang beberapa bulan ini akhirnya terjawab bahwa PAN telah menandatangani dan memberikan surat rekomendasi sebagai partai pengusung untuk mendukung pemenangan kepada pasangan Halim-Joko Purnomo (JP)," kata Ketua DPD PAN Bantul Mahmud Ardi Widanto kepada awak media setelah penyerahan SK di kantor DPD PAN Bantul, Jalan Dr Soepomo, Jetak, Ringinharjo, Bantul, Kamis (3/9/2020).
Ardi menuturkan, keputusan ini melalui berbagai survei dan proses musyawarah yang panjang. Menurutnya, mulai dari hasil rapat pleno di tingkat cabang hingga ke tingkat pusat, pihaknya sudah menyatakan hal yang sama, yakni mendukung bapaslon Halim-Joko.
Selain itu, Ardi juga menegaskan, PAN akan menginstruksikan semua kadernya untuk membantu pemenangan bapaslon yang telah ditentukan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) itu.
Baca Juga: Dukung Menantu Jokowi, PAN Harap Ada Pembaruan dari Tokoh Muda
Pihaknya mengungkapkan akan menindak tegas sesuai administrasi partai bagi kader yang tidak turut berjuang memenangkan pasangan Halim-JP.
"Semua kader PAN harus solid untuk memenangkan Halim-Joko di Pilkada Bantul tahun ini. Kalau memang ada yang tidak taat, akan diberikan sanksi," tegasnya.
Ardi mengatakan, sebelumnya PAN dan PDI Perjuangan sudah pernah berkolaborasi pada Pilkada Bantul. Hal itu membuat pihaknya berharap, tahun ini dukungan dari semua partai koalisi bisa membuat kemenangan Halim-Joko menjadi unggul secara lebih signifikan.
Sementara itu Abdul Halim Muslih menilai, sikap PAN memang sempat menjadi teka-teki yang dinanti oleh semua pihak.
Pasalnya, sebelumnya kedua kubu sama-sama sudah saling klaim tentang keputusan PAN, bahkan sebelum SK rekomendasi resmi ini turun.
Baca Juga: Profil Abdul Halim Muslih, Wabup Bantul yang Bakal Bersaing dengan Petahana
"Memang sikap dan keputusan PAN yang bisa dikatakan datang di saat injury time ini sangat ditunggu-tunggu dan membuat banyak pihak berdebar-debar. Hal itu menunjukkan bahwa PAN adalah partai yang sangat penting di Bantul ini," kata Halim.
Berita Terkait
-
Waketum PAN Terang-terangan Puji Didit Prabowo Temui Megawati: Meneduhkan Dinamika Politik
-
DBS Group Dikabarkan Bakal Caplok Panin Bank
-
Jeje Govinda dan Nisya Ahmad Foto Bareng: Ipar Adalah Maut
-
Mulai 24 Maret Hingga 27 Maret 2027, ASN Diperbolehkan WFA
-
Kepala Daerah PDIP Akhirnya Hadir di Retreat Magelang, Tunjukkan Kesejukan Politik
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
Terkini
-
Prabowo Didesak Rangkul Pengusaha, Tarif Trump 32 Persen Bisa Picu PHK Massal di Indonesia?
-
Viral, Mobil Digembosi di Jogja Dishub Bertindak Tegas, Ini Alasannya
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan