SuaraJogja.id - Pesinden asal Yogyakarta, Soimah Pancawati, akan segera mengeluarkan single terbaru pada Rabu (9/9/2020) mendatang. Lagu tersebut merupakan pemanasan untuk perayaan Anniversary Soimah berkarya selama 40 tahun.
Melalui akun Instagram pribadinya, @showimah, ia membagikan teaser video clip terbarunya. Dalam tayangan tersebut, terlihat penampilan spesial dari vokalis Bravesboy Band, Bimacho.
Berdurasi kurang dari satu menit, teaser tersebut menunjukkan latar video yang berada di sebuah ring pertandingan bela diri. Terlihat ada dua tokoh Soimah yang berperan sebagai partner duel.
Satu orang Soimah dengan baju serba biru, dan Soimah lainnya mengenakan kostum serba merah. Keduanya sama-sama menggunakan sarung tangan tinju dan bersiap seolah akan menghantam satu sama lain.
Baca Juga: Meninggal, PKL Malioboro yang Positif COVID-19 Jual Tas Dompet di Zona 3
Sementara Bimacho berperan sebagai wasit. Dengan pakaian serba hitam, Bimacho menengahi kedua petarung yang diperankan Soimah sebelum memulai pertandingan. Sambil memegang timer, Bimacho menggelengkan kepalanya.
Dari lagu berjudul 'Kurang Sexy' tersebut, terdengar suara Soimah bernyanyi dengan gaya mendesah manja yang feminin. Sementara dibagian akhir teaser, muncul juga suara laki-laki yang membuat lagu ini terdengar kekinian.
"KURANG SEXY (LIBERTARIA REMIX) - Sebuah lagu lawas (CRAH 2008) karya @boedhiepram yang dibawakan @showimah kini digubah ulang oleh @libertaria.music," tulis Soimah dalam keterangannya, Minggu (6/9/2020).
Dalam keterangannya, Soimah menjelaskan bahwa lagu tersebut merupakan produksi lama yang keluar pada 2008, karya Boedhie Pramono. Kembali dibawakan oleh Soimah, lagu ini mengalami perubahan oleh Libertaria Music.
Video klip lagu tersebut menggandeng penampilan spesial dari selebgram terkenal Jogjakarta, Bimacho. Selain itu, video ini juga akan ditayangkan melalui akun YouTube Showimah TV Rabu besok.
Baca Juga: PKL Malioboro Diliburkan Usai Seorang Pedagang Meninggal Positif Corona
Soimah juga menjelaskan bahwa lagu ini merupakan pemanasan untuk peluncuran album #40THSOIMAHANNIVERSARY atau peringatan berkarya Soimah selama 40 tahun. Album tersebut rencananya akan dikeluarkan akhir bulan, pada 29 September 2020.
Berita Terkait
-
Ngamuk Disinggung Peluk Kristen, Soimah Bongkar Alasan Tak Suka Ditanya Agama
-
Kronologi Raffi Ahmad Diinfus, Ternyata Gara-Gara Kelelahan Hingga Berujung Pingsan
-
Ketahuan Genit ke Wanita Lain, Rizky Billar Kena Semprot Anak Sendiri
-
Kirim Pesan ke Presiden, Soimah Minta Pelaku Korupsi Pertamina Rp 193 Triliun Digantung
-
Novel sebagai Alternatif Kritik Sosial di Era Kebebasan Berekspresi yang Kian Mencekik Leher
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam