SuaraJogja.id - Diduga karena lalai, sebagian rumah warga kampung Suryatmajan RT 29/RW 10 Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta hangus terbakar. Rumah milik warga bernama Subiyanur terbakar di bagian dapur.
Kasi Operasional dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Yogyakarta, Mahargyo menjelaskan peristiwa terjadi pada Sabtu (19/9/2020).
"Iya kebakaran yang menghanguskan dapur milik warga terjadi di wilayah Danurejan. Kejadian sekitar pukul 13.30 wib," ungkap Mahargyo di konfirmasi SuaraJogja.id, Minggu (20/9/2020).
Ia menuturkan jika pemilik rumah memang memasak di dapur sebelum kebakaran terjadi. Niat awalnya hanya meninggalkan rumah sebentar.
Baca Juga: Lulusan SMA Muha Jogja, Rinaldi Dikenal Pendiam tapi Berprestasi
"Diduga dia sedang memasak dan meninggalkan tungku api dalam keadaan menyala. Tetapi saat kembali, kondisi dapur sudah ada api yang merembet," jelas dia.
Warga yang mengetahui jika muncul titik api di rumah Subiyanur langsung berusaha memadamkan api. Warga lainnya juga menghubungi petugas damkar untuk pertolongan.
"Mendapat laporan tersebut, petugas langsung bergerak ke lokasi. Selanjutnya kami lakukan pemadaman hingga ke titik api yang rawan," jelasnya.
Satu armada mobil damkar digunakan untuk memadamkan si jago merah yang telah melalap dapur seluas 8 meter persegi milik Subiyanur. Petugas membutuhkan waktu sekitar 20 menit mematikan api hingga dinyatakan padam.
"Dari pemadaman hingga pendinginan, sekitar pukul 14.00 wib, api kami nyatakan padam. Setelah kami cek, memang ada beberapa tungku api yang diduga jadi penyebab kebakaran itu. Untung tak ada korban jiwa," tambah Mahargyo.
Baca Juga: Cuaca Panas Buat Gerah, Ini 5 Rekomendasi Tempat Ngadem di Jogja
Meski tak bisa menyalahkan pemilik rumah. Mahargyo meminta kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati ketika menyalakan api. Masyarakat jangan sembarangan meninggalkan api meski sedang memasak sekalipun.
Berita Terkait
-
Desa Wisata Bromonilan, Menikmati Sejuknya Udara khas Pedesaan di Jogja
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan Jogja Tahun 2025 Dibuka? Ini Info Tanggalnya
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Harap Perselisihan Selesai Secara Kekeluargaan, BGN Ikut Mediasi Persoalan Mitra Dapur Kalibata
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin