SuaraJogja.id - Belum lama ini, publik digegerkan dengan sebuah video yang memperlihatkan kerumunan manusia tengah asyik nongkrong di pinggiran jalanan Jogja.
Padahal seperti yang telah kita ketahui, pandemi COVID-19 belum berakhir dan seiring berjalannya waktu kasusnya kian bertambah di sejumlah daerah, tak terkecuali Jogja.
Menghindari kerumunan dan menjaga jarak serta mengenakan masker menjadi kunci utama protokol kesehatan ketika seseorang sedang berada di luar rumah.
Namun, beberapa waktu terakhir, beredar video TikTok yang memperlihatkan betapa abainya warga masyarakat serta wisatawan sedang asyik duduk menikmati angkringan di Jogja tanpa menjaga jarak.
Orang-orang saling berhimpitan sambil menyantap makanan dan minuman seolah tidak ada pandemi.
"Yogyakarta, protokol kesehatan sudah diabaikan. Saatnta tarik rem darurat di kota pendidikan," ungkap akun Twitter @DosenGarisLucu yang mengunggah kembali video TikTok milik akun @barjamahor1412.
Tentu saja, video ini mendadak viral dan cukup membuat warganet yang melihatnya khawatir. Terlebih, di kota sejak awal pandemi belum diberlakukan adanya pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
Dipantau Suara.com, Senin (21/9/2020) tidak sedikit warganet yang prihatin dan memberikan berbagai tanggapan mereka melalui kolom komentar.
"Waktu mudik jalur darat Denpasar-Banyumas lewat lah Malioboro Heran nggak ada takut-takutnya warga Jogja maupun turisnya. Macet padat tanpa masker masih bisa bercanda tawa seperti tidak ada apa-apa, luar biasa," sebut salah seorang warganet.
Baca Juga: Pakai Ayat Al Quran, Peringatan Merokok di Warung Ini Bikin Auto Merenung
"Gue sebagai orang yang lagi ada di Jogja, di sini miris ngelihat gitu. Tapi setelah gue perhatian, pas masa pandemi kayak gini plat luar kota kayak H,D,B dan yang lainnya kalian ngapain btw ke sini gitu," imbuh warganet lainnya.
"Lah gimana orang Sultan aja juga bilang 'yo rapopo' (nggak kenapa-kenapa," timpal warganet lain.
Sampai dengan artikel ini ditulis, video kerumunan orang sambangi sentra akringan Jogja tak jauh dari Stasiun Tugu di tengah pandemi tersebut telah viral dan mendapatkan 6 ribu lebih likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Beyond ATM: Cara BRI Proteksi Uang Anda di Era Perbankan Digital
-
Kritik Tajam MPBI DIY: Pemerintah Disebut Pakai Rumus Upah yang Bikin Buruh Gagal Hidup Layak
-
Pemkot Yogyakarta Targetkan 100 Rumah Tak Layak Huni Selesai Direnovasi Akhir Tahun 2025
-
Trah Sultan HB II Ultimatum Inggris! Ribuan Manuskrip Geger Sepehi 1812 Harus Dikembalikan
-
Terdesak Utang Pinjol, Pemuda di Sleman Nekat Gasak Laptop di Kos-Kosan