SuaraJogja.id - Sebuah video menunjukkan kondisi jalanan yang tengah macet. Ada banyak kendaraan yang berhenti di sekitar tempat itu. Salah satu pengendara motor tiba-tiba terjatuh dan menghantam bagian depan sebuah mobil.
Akun Instagram @infocegatansolo membagikan video yang direkam melalui kamera CCTV. Terlihat kondisi jalanan yang tengah ramai dipenuhi para pengendara mobil dan motor. Ada beberapa mobil yang berdiam sepanjang jalan menunggu giliran jalan.
Beberapa pengendara sepeda motor tampak melintas di sisi kiri jalan. Mereka mencari celah untuk bisa tetap berkendara di antara deretan mobil. Salah satunya sepasang muda-mudi yang melintas dengan mengendari motor trail oranye.
Saat hendak melewati sebuah mobil yang berhenti dekat dengan tiang listrik, tiba-tiba pengendara trail itu kehilangan kendali. Ia jatuh ke sebelah kanan dan menghantam bagian depan mobil yang tengah berhenti.
Tidak menggunakan helm, kepala gadis yang membonceng menghantam bagian depan mobil. Meski demikian, keduanya lantas langsung bangkit kembali setelah terjatuh. Gadis itu terlihat menepuk-nepuk bagian pergelangan kakinya.
Hal yang menjadi sorotan adalah reaksi pengendara sepeda motor lain yang ada di belakang pasangan tersebut. Terlihat ada dua orang pria yang berboncengan pada satu motor.
Melihat pasangan di depannya jatuh, pengendara motor ini justru bertepuk tangan.
Usai kembali bangkit dari motornya, pengendara motor trail itu lantas memarkirkan sepedanya. Ia juga menangkupkan tangannya di atas kepala, memberikan isyarat minta maaf kepada pengendara lainnya. Sementara gadis yang ia boncengkan terus membersihkan kakinya.
"Mungkin itu mantan," tulis akun @infocegatansolo dalam keterangannya.
Baca Juga: Ditinggal Salat Magrib, Motor Pak Mijo Hilang
Sejak diunggah pada Kamis (30/9/2020), video itu sudah ditayangkan lebih dari 20 ribu kali. Ada beberapa komentar yang ditinggalkan warganet.
Beberapa justru sependapat dengan reaksi yang diberikan oleh pengendara motor yang bertepuk tangan.
Lihat video lengkapnya DI SINI.
"Hati-hati mas mbak," tulis akun @kfcmanahan.
"Eh dikeploki (Ditepuk tangani-red) @nungkidestiyanto," komentar akun.
"Pengendara Sonic mewakili ekspresiku," tanggapan akun @mursalefendi.
Berita Terkait
-
Ditinggal Salat Magrib, Motor Pak Mijo Hilang
-
Kawasaki Ancang-ancang Rilis Sederet Motor Baru, Ada Enam Unit!
-
VIRAL Curhat Pak Mijo, Ojol Kehilangan Motor saat Sholat Magrib di Tangsel
-
Miris, Pria Ini Kepergok Asyik Bercinta dengan Mertua oleh Anaknya Sendiri
-
Produk Racikan Daihatsu Ternyata Sempat Diragukan di Jepang
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro