SuaraJogja.id - Akun Twitter @recehtapisayng, membagikan video seorang anak yang tengah mewujudkan impian ibunya untuk naik pesawat. Terekam bagaimana ekspresi sang ibu di ajak berlibur naik pesawat, video tersebut membuat warganet terharu.
Dalam tayangan berdurasi satu menit 22 detik tersebut, diceritakan bahwa pada bulan Januari sang ibu memiliki impian untuk bisa pergi menaiki pesawat. Akhirnya pada bulan Maret, anak laki-lakinya berhasil mewujudkan impian itu dan mengajak sang ibu ke Bali.
Video itu diambil dari akun TikTok @putratarigas. Terlihat seorang pemuda dengan ibunya tengah mendorong koper di kawasan bandara. Saat ditanya, sang ibu menjelaskan bahwa mereka akan melakukan perjalanan menuju Pulau Dewata Bali. Terlihat pancaran kebahagiaan dari wanita paruh baya tersebut.
Sambil merangkul lengan anaknya, sang ibu berjalan menyusuri area bandara menuju ke dalam pesawat. Mereka juga membuat rekaman bersama di dalam pesawat. Sang anak bergelayut di pundak ibunya, ikut merasa senang dengan kebahagiaan yang dirasakan oleh sang ibu.
Baca Juga: LBH Yogyakarta: Korban Kekerasan Seusai Demo Ricuh di DPRD DIY Alami Trauma
Sampai di Bali nampak senyum merekah sang ibu saat tiba di bandara. Pemuda itu mengatakan bahwa ia akan mengajak kemanapun tempat yang diinginkan ibunya. Sebab, impiannya juga adalah untuk membahagiakan wanita yang sudah melahirkan dan membesarkannya itu.
Saat diajak ke pantai, sang ibu juga nampak sangat bahagia. Ia bermain bersama dengan ombak di lautan. Seperti anak kecil yang baru pertama kali pergi ke pantai, sang ibu bermain kejar-kejaran dengan ombak yang datang.
Sementara sang ibu bermain dengan ombak, pemuda ini berdiri di tepi pantai menggendong tas ibunya dan mengabadikan momen kebahagiaan wanita yang sangat dicintainya itu. Perjalanan mereka berakhir saat harus kembali naik ke pesawat.
Dalam videonya, pemuda ini menyampaikan jika ia tidak bisa memberikan uang yang banyak atau emas batangan untuk ibunya. Ia hanya mampu sebisa mungkin memberikan kebahagiaan dengan mewujudkan impian ibunya satu per satu. Seperti keinginan naik pesawat.
Lihat video mengharukannya DISINI
Baca Juga: Manfaatkan Zoom Meetings, Intip Serunya Pentas Budaya Virtual di Yogyakarta
Berkat doa ibunya, ia bisa mendapatkan segala yang dimiliki saat ini. Ia juga berharap agar ibunya kebali memanjatkan doa untuknya agar bisa mewujudukan impian-impian lainnya yang dimiliki sang ibu.
"Konten mengandung bawang," tulis akun @recehtapisayng dalam keterangannya.
Sejak diunggah Senin (12/10/2020), video tersebut sudah ditayangkan lebih dari 220 ribu kali. Ada 21 ribu lebih yang menekan tanda suka, 4000 lebih membagikan ulang dan 700 lebih memberikan tanggapan.
"Cita-cita gue juga nih tapi mintanya ke Sidney kan kurang ajar emak gue," tulis akun @noturfucekboi.
"Ah buat siapapun yang baca balasan ini, semoga mama-mama kita diberi panjang umur yang berkah ya. Biar suatu hari kita bisa bahagiain dan wujudin keinginan mereka," komentar akun @00uchtea.
"Sayangnya emak gue keburu pergi sebelum gue bisa membahagiakan, yang masih ada orangtua lengkap kalian harus berbakti saat mereka udah gak ada cuma bisa nyesel," tanggapan akun @SLIapoe.
Sementara akun @z_zoxx menyampaikan, "Rasanya pengen berhenti kuliah aja terus cari kerja biar bisa bahagiakan mama. Uang kuliah gua mahal tapi gua sering ga serius. Beban banget."
Berita Terkait
-
Dicurigai Banyak Maunya, Asila Maisa Disindir Ibu Ivan Gunawan: Anak Kecil Kok Tasnya Puluhan Juta
-
China Ciptakan 'Jubah Gaib' Baru untuk Pesawat Tempur, Tak Terdeteksi Radar Tercanggih
-
Pesawat Kargo DHL Tabrak Rumah di Vilnius, Satu Pilot Tewas
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Kapan Hari Ibu Dirayakan, 22 Desember atau Bulan Mei?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir