SuaraJogja.id - Akun Twitter @markahdaftar membagikan potret ponsel kecilnya yang bisa digunakan untuk menonton televisi secara offline. Sebuah antena besi juga muncul di ujung ponsel untuk memperkuat sinyal gambar.
Dalam cuitannya, akun @markahdaftar menunjukkan potret sebuah ponsel berwarna hitam dengan layar yang menunjukkan pemutaran sinetron di salah satu televisi swasta. Ia mengaku melihat acara itu secara offline.
Di era digital, masyarakat memang sudah bisa menyaksikan acara tv konvensional tanpa memiliki layar televisi. Dari ponsel masing-masing, orang sudah bisa menikmati beragam sajian hiburan dari beragam sumber.
Hal tersebut bisa terjadi dengan dukungan jaringan internet yang kuat. Dengan sinyal internet yang baik, tidak hanya mendapatkan hiburan, masyarakat juga bisa mengakses banyak hal lainnya secara daring.
Baca Juga: Punya Riwayat Perjalanan, Kulon Progo Tambah 5 Pasien Positif Covid-19
Beragam ponsel dengan kecanggihan teknologi terbaru juga terus bermunculan di era digital. Namun, pemuda ini menyombongkan kecanggihan ponselnya yang bisa menikmati tayangan televisi secara offline.
Bagi beberapa kalangan, ketersediaan internet dan jaringannya memang masih menjadi barang yang mewah. Mampu melihat tayangan televisi tanpa internet, pemuda ini merasa ponselnya lebih canggih dari produk ponsel terbaru yang tengah digandrungi, Iphone 12.
"Iphone 12 emang keren tapi bisa gak nonton tipi offline bos?," tulis akun @markahdaftar dalam cuitannya.
Sejak diunggah Sabtu (17/10/2020), cuitan itu sudah disukai lebih dari 16000 pengguna Twitter. Ada 3000 lebih lainnya yang membagikan ulang. Serta beberapa komentar ikut menyombongkan ponsel serupa.
"Hp Rp 500 ribuan jaman dulu speakernya udah stereo ya? Padahal hp jaman sekarang Rp 2 jutaan masih pakai speaker mono," tulis akun @Agusjakkkkkk.
Baca Juga: Truk Muatan Pupuk Terabas Kedai Angkringan, Pembeli Tewas
"Dulu tuh apa aja coba yang merk gini Mito, K-Touch, Nexian, Cross, tolong apalagi. Aku dikucilkan pergaulan karena hpku sony walkman sendiri mereka ada tvnya," komentar akun @anothersidevs.
Berita Terkait
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Tilang Elektronik Memang Lucu, Penumpang Bermain HP Kena Getahnya
-
HP Murah Spek Dewa Rilis: Infinix Note 50s Bawa Layar 144 Hz dan Teknologi Aroma
-
Siap Debut Pekan Depan, Redmi Turbo 4 Pro Andalkan Chipset Anyar Qualcomm
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan