SuaraJogja.id - Artis Zaskia Adya Mecca membagikan kisahnya bertemu dengan seorang wanita paruh baya penjual koran di kawasan Jalan Gejayan, Yogyakarta. Tetap bekerja meski sudah berusi senja, sosok nenek penjual koran itu memberikan inspirasi untuk Zaskia.
"Yang masih muda, sehat terus ngeluh gak ada kerjaan. Kita lihat yuk semangat para si mbah," tulis Zaskia dalam keterangannya.
Ia menceritakan bahwa wanita paruh baya yang ditemui sudah tidak memiliki penglihatan yang jelas. Cara bicaranya juga sudah tidak terlalu nyambung. Saat diajak berbicara, jawaban yang diberikan tidak terlalu relevan dengan pertanyaan yang dilontarkan.
Pertemuan itu terjadi di sebuah lampu merah Jalan Gejayan Jogjakarta dari arah utara. Saat bertemu, situasi disana tengah turun gerimis setelah hujan turun tanpa henti sejak pagi hari. Zaskia mengaku bertemu dengan nenek itu sekitar pukul 13:30 WIB.
Baca Juga: Lokasi TC Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta Belum Ditentukan
Zaskia menyebutkan jika nenek itu masih terlihat cantik dengan senyum manis yang terpampang di wajahnya. Nenek itu juga bercerita jika korannya tidak laku. Tidak ada orang yang mau membeli lantaran korannya basah terkena hujan.
"Gak ngeluh, gak cemberut, gak minta-minta! Dikasih uang doang menolak, nyodorin koran kita harus ambil," imbuh Zaskia.
Ia merasa salut dengan aksi nenek ini yang tidak mengeluh atau cemberut, bahkan tidak meminta-minta. Saat akan diberi uang nenek ini menolak, dan meminta Zaskia membeli korannya saja. Dari komentar warganet di pesan langsung, banyak yang mengalami hal sama.
Ibu lima orang anak ini juga menyebutkan jika selama di Jogjakarta ia banyak melihat orang tua usia di atas 85 tahun yang masih bekerja. Termasuk seorang nenek yang melintas di depan rumahnya sudah berusia 90 tahun lebih, masih berkeliling jalanan kampung menawarkan dagangannya.
Para tetangganya sendiri disebut sudah peduli dengan nenek itu. Namun bekerja seolah menjadi cara para nenek-nenek ini untuk mengisi hari di usia senjanya. Selain ingin tetap mandiri, mereka juga menolak untuk hanya meminta-minta.
Baca Juga: Jelang Sumpah Pemuda, 20 Anak Masih Menghuni LPKA Kelas II Yogyakarta
"Yang ku lihat kayanya para mbah gak gitu paham dikasih uang berapa juga, karena orientasinya udah bukan uang besar juga," imbuh Zaskia.
Berita Terkait
-
Koran Cetak di Era Digital, Masihkah Relevan?
-
Beda Cara Zaskia Adya Mecca dan Atta Halilintar Ajari Anak Salat, Ada Yang Dihujat
-
Penuh Kebahagiaan! 7 Potret Zaskia Adya Mecca Bagi-Bagi Ayam Hidup untuk Lebaran
-
Momen Para Artis Sambut Lebaran, Suami Ayu Dewi Lakukan Hal Tak Biasa
-
Model Adalah Maut, Ide Judul Film Hanung Bramantyo Terinspirasi Isu Ridwan Kamil dan Lisa Mariana
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja