SuaraJogja.id - Akun Instagram @energisolo membagikan video sekelompok orang tengah membawakan selawat di sebuah tempat ibadah. Setelah selesai, mereka berebut bingkisan di atas lantai. Terlihat satu orang terlalu rakus mengambil bingkisan hingga disamakan dengan DPR oleh warganet.
Dalam tayangan berdurasi satu menit itu, terlihat ada sekelompok orang tengah berdiri membentuk lingkaran di dalam rumah ibadah. Memegang sebuah buku, mereka membacakan selawat kepada Nabi. Diduga sekelompok orang itu tengah memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Beberapa orang lainnya juga membawa rebana dan memukul-mukulnya sesuai dengan ketukan nada.
Sampai pada satu ketukan, orang-orang mulai berebut bingkisan warna-warni yang sejak tadi berada di atas lantai dan dibiarkan tersebar di depan jemaah.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Bantul Tembus 68 Orang Sehari, Kebanyakan dari Ponpes
Salah satu anak mencuri perhatian warganet lantaran langsung menjatuhkan tubuhnya di atas bingkisan tersebut. Dengan penuh semangat, ia mencoba mengambil sebanyak-banyaknya bingkisan yang ada di lantai itu. Aksinya tersebut turut jadi sorotan warganet.
"Itu si bocah cocoknya jadi 'DPR' kalau sudah besar," tulis akun @energisolo.
Namun ternyata, aksinya tidak berjalan mulus begitu saja. Meski sudah mencoba melindungi sebanyak-banyaknya bingkisan, tetapi benda yang ia simpan masih bisa direbut oleh orang lain.
Bahkan terlihat ada aksi rebutan dengan bapak-bapak yang berdiri di depannya. Mereka terlihat saling mengambil barang yang sudah dikumpulkan masing-masing.
Sejak diunggah pada Jumat (30/10/2020), video itu sudah ditayangkan lebih dari 30 ribu kali.
Baca Juga: Bertambah 73 Kasus, Pasien Corona di Bantul Capai 1.029 Orang
Ada banyak komentar dari warganet yang ikut menyoroti tingkah anak yang dinilai serakah tersebut.
Berita Terkait
-
Ditangkap! Pria Misterius di Kelapa Gading Jakut Teror Warga Pakai Panah, Apa Motifnya?
-
Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Pemprov Jateng Sinergi dengan Paralegal Muslimat NU
-
Dikerubungi Anak SMA, Anies Diminta Tanda Tangan di Sepatu Bak Lionel Messi
-
Pekerjaan Prestisius Ditho Sitompul, Anak Kandung Mendiang Hotma Sitompul
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI