SuaraJogja.id - Nasi goreng sering jadi menu favorit di kala lapar. Saat membeli nasi goreng, terkadang porsi yang tersaji dirasa kurang pas. Bisa terlalu sedikit atau malah kurang banyak. Tenang, di tempat makan ini, kamu bisa atur sendiri porsi nasi gorengmu.
Nasi Goreng Jor-Joran bisa dibilang beda dari yang lain. Bila biasanya nasi goreng porsinya sudah ditakar oleh penjual, lain halnya dengan Nasi Goreng Jor-Joran. Di sini pembeli bisa ambil sendiri sebanyak yang mereka mau.
Ya, tak perlu lagi masih merasa lapar setelah makan nasi goreng di tempat ini. Mau ambil dua centong? Tiga centong? Atau bahkan lebih? Bisa!
Tak perlu khawatir, harganya pun tak berbeda berapapun banyaknya nasi goreng yang diambil. Cocok sekali, kan, untuk kamu yang porsi makannya besar?
Baca Juga: Viral Nasi Goreng Rp 355 Ribu Satu Porsi, Bikin Warganet Terguncang
Nasi goreng di sini harganya tak akan membuat kantong tipis. Hanya dengan membayar Rp 7 ribu, pembeli sudah bisa mengambil nasi goreng sebanyak yang diinginkan. Kerupuk yang disediakan di sini pun gratis. Murah sekali, kan?
Ada juga menu nasi goreng lain yang tak kalah nikmat. Namanya nasi goreng mawut. Nasi goreng ini dicampur dengan mi untuk menambah variasi tekstur dan rasa.
Untuk harganya dibanderol seharga Rp 8 ribu per porsi. Nasi goreng mawut pun bisa kamu ambil sebanyak yang kamu mau ada di piringmu.
Ada banyak lauk yang bisa dipilih untuk menemani makan nasi goreng, mulai dari telur, sate usus, kepala ayam, hingga sate sosis. Harga lauknya juga mulai dari Rp 3 ribu sampai Rp 5 ribu saja.
Meski bisa makan nasi goreng sebanyak yang diinginkan, harus diingat bila pembeli hanya bisa mengambil satu kali saja di awal.
Baca Juga: Nasi Goreng Sampah Bikin Penasaran, Sekali Masak Langsung Jadi 80 Porsi
Jadi, pembeli harus memastikan porsi nasi goreng yang akan diambil sudah sesuai dengan nafsu makan mereka. Jangan sampai setelah makan masih lapar atau malah tak dihabiskan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
7 Mobil Bekas Mitsubishi Harga Murah di Bawah Rp80 Jutaan: Lengkap dengan Taksiran Pajak Tahunannya
-
10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
-
Oppo A5 4G Lolos Sertifikasi di Indonesia, Diprediksi Jadi HP Murah Berfitur Tangguh
-
Harga dan Spesifikasi Redmi Watch 5 Active: Smartwatch Murah dengan Fitur Melimpah
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Miris Tanah Warga Bantul Digadai Rp1,5 M Tanpa Sepengetahuan, Pemkab Janji Beri Keadilan
-
Korupsi Makin Gila, Novel Baswedan Desak RUU Perampasan Aset Segera Disahkan
-
Buruan, Ini Link DANA Kaget Terbaru untuk Warga Jogja Jangan Sampai Kehabisan
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis