SuaraJogja.id - Rasa syukur yang begitu besar diungkapkan Fery Farhati setelah suaminya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sembuh dari COvid-19 dan kembali bekerja di kantor seperti biasa di Balai Kota pada Senin (4/1/2021).
Ia mengaku banyak hal kecil yang tadinya biasa ia temui menjadi nikmat yang luar biasa. Salah satunya seragam Anies Baswedan, yang akhirnya bisa kembali dikenakan untuk bekerja.
Dalam unggahan di Instagram, Senin pagi, Fery membagikan foto kemeja seragam Anies Baswedan yang tergantung, lengkap dengan lencana dan kartu identitasnya. Pemilik akun @fery.farhati ini mengungkapkan kerinduannya melihat sang suami mengenakan seragam tersebut untuk bekerja.
CEK UNGGAHAN SELENGKAPNYA DI SINI.
Baca Juga: Usai 29 Hari Isolasi karena Covid, Anies Kembali Berkantor di Balai Kota
Selain itu, berbagai foto dan video saat Anies Baswedan hendak berangkat kerja juga ia bagikan, mulai dari selfie berdua sampai detik-detik Anies melambaikan tangan dari dalam mobil.
Bukan itu saja, rupanya wangi parfum Anies Baswedan hingga lambaian tangannya saat pamit berangkat kerja juga termasuk dalam hal-hal kecil yang dirindukan Fery.
"Baju seragam tergantung lagi.
Wangi parfum pagi tercium kembali.
Tangan kembali dilambaikan.
Pemandangan keseharian yang semula hanya rutinitas biasa, hari ini menjadi kenikmatan yang sangat disyukuri," tulis dia.
Ibu empat anak ini mengaku merasakan kehilangan kebiasaan kecil tersebut selama sang suami mengidap Covid-19, sehingga tak bisa bekerja di kantor seperti semula.
"Hal-hal kecil bisa menjadi kenikmatan luar biasa ketika kita kehilangannya walaupun hanya sebentar, sebulan tepatnya," ungkap Fery.
Baca Juga: Kembali Ngantor Usai Kena Covid, Istri Pamer Seragam Dinas Anies di IG
Di akhir caption, Fery membagikan bacaan doa berlindung dari hilangnya nikmat dan kesehatan.
""Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari hilangnya kenikmatan yang telah Engkau berikan, dari berubahnya kesehatan yang telah Engkau anugerahkan, dari siksa-Mu yang datang secara tiba-tiba, dan dari segala kemurkaan-Mu,"" tutup Fery.
Warganet sontak membanjiri kolom komentar dengan doa supaya keluarga Anies Baswedan dilimpahi kesehatan.
Di antara mereka, ada pula yang justru menanyakan parfum Anies Baswedan hingga menyoroti ungkapan romantis Fery pada suaminya.
"Alhamdulillah.. semoga sehat2 selalu, Ibu & Bapak. Selamat bertugas semoga selalu Allah berikan kelancaran," tulis @byputy.
"Parfumnya Pak Anies apa Bu? Hyaaa salfok," tanya @binar.lestari.
"Alhamdulillah,, masha allah romantic dipagi hari bu," komentar @intanrahmadhani12.
Anies Baswedan terpapar Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR pada Selasa (1/12/2020).
Lalu pada 29 Desember 2020, ia akhirnya dinyatakan sembuh dari Covid-19. Dia pun kembali berkantor seperti biasa di Balai Kota pada Senin (4/1/2021).
Hal itu dikabarkan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Mohamad Taufik. Dia mengaku, Anies Baswedan tidak lagi mengerjakan tugasnya sebagai Kepala Pemerintahan Daerah Jakarta secara virtual dari rumah.
"Senin, 4 Januari besok sudah berkantor lagi di Balai Kota," kata Taufik di Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Minggu (3/12/2020).
Berita Terkait
-
Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas Berujung Kerugian Rp40 Miliar, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Teguh
-
Mengapa Anies Dukung Pramono Anung? Rocky Gerung Beberkan Alasan Menarik
-
Pede Menangkan Pram-Rano Satu Putaran, 15 Ribu Relawan Anies 'Anak Abah' Siap Jaga Ketat TPS pada 27 November
-
Outfit Anies Baswedan di Baliho Pramono-Rano Bikin Salfok, Netizen: Unjokowisme
-
Pilkada Jakarta: Endorse Anies-Ahok Bikin Pramono Makin Perkasa, Meski RK 'Dibeking' Jokowi-Prabowo
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Ternyata Ini Alasan Kenapa Ketika Hujan Tiba Muncul Perasaan Sedih hingga Galau
-
DLH: Selain Atasi Sampah, Keberadaan TPST di Bantul Mampu Serap Tenaga Kerja hingga Ratusan Orang
-
Kecewa Masih Lihat Tumpukan Sampah di Depo Mandala Krida, Menteri Lingkungan Hidup Bakal Panggil Pemkot Jogja
-
Dukung Program Penanganan Stunting, Polsek Galur Kolaborasi dengan DKP Kulon Progo Tebar Benih Ikan di Kranggan
-
Pakar Pembangunan Sosial UGM: Transmigrasi di Papua Masih Diperlukan, Tapi...