SuaraJogja.id - Mengaku sebagai anggota intel, seorang pria marah-marah di media sosial. Sambil menunjukkan tanda pangkat yang digenggam di tangan, pria ini meminta kepada warga yang tidak memiliki paras tampan ataupun cantik agar tidak bermain TikTok.
Tidak hanya itu, pemuda ini bahkan menyebutkan bahwa emak-emak dan bapak-bapak yang ikut main TikTok justru menjadi sampah.
Video yang beredar luas di dunia maya tersebut salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @txtdrberseragam. Dalam video berdurasi 35 detik tersebut, terlihat seorang pria mengenakan jaket dan topi yang sengaja dibuat miring dan sepasang earphone yang menyumbat di telinga, berbicara ke arah kamera yang ia genggam sendiri.
"Lo jangan main-main sama gue, gue intel," ujar pria bertopi tersebut.
Baca Juga: Skakmat! Balasan Menohok Agnez Mo saat Dicibir Bajunya Itu-itu Saja
Dengan sebelah tangannya, ia menunjukkan sebuah tanda pangkat yang biasa digunakan pihak kepolisian di bagian pundak seragam dinas.
Mengaku sebagai intel, pria ini marah-marah ke arah kamera, meminta agar masyarakat berlaku profesional. Warga yang tidak memiliki paras cantik ataupun ganteng diminta untuk tidak bermain aplikasi TikTok.
Ia menyarankan agar mereka yang tidak masuk kategori cantik dan ganteng menjadi penonton saja. Sebab, orang-orang yang tidak masuk kategori itu menurutnya hanyalah sampah.
Begitu juga dengan emak-emak dan bapak-bapak. yang mulai banyak bermain TikTok, diminta untuk berhenti karena hanya menjadi sampah saja.
"Emak-emak, bapak-bapak main TikTok mending gak usah main TikTok. Malah jadi sampah," ujar pria tersebut.
Baca Juga: Ngenes! Viral Video Badut Teletubbies Dikucilkan Teman Sendiri
Pemuda ini seolah mengancam para orang tua yang ikut bermain TikTok agar tidak main-main dengannya.
Berita Terkait
-
Perpres Sampah Mangkrak? Menteri LH Ungkap Kendala dan Janji Percepatan
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Nah Lho! Nangis Layaknya Anak Kecil, Kabid DLH Tangsel Mewek usai Ditahan Kasus Korupsi Sampah
-
Siapa Garuda Wisnu Satria Muda? Dikira Cuma Artis, padahal Kelompok Seniman Lokal Berprestasi
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan