SuaraJogja.id - Seorang wanita terpaksa merelakan dijauhi oleh banyak orang lantaran keputusannya yang tak biasa. Seperti dibagikan akun TikTok @lla_ella1, ia dikucilkan hanya lantaran membangun rumahnya di depan kuburan neneknya.
Melalui sebuah video yang diunggah oleh kreator TikTok bernama Ella ini, dia menceritakan alasannya pribadinya membangun rumah di depan sebuah kuburan neneknya yang telah meninggal tersebut.
Dalam video singkat yang diunggah, dia merekam potret tempat tinggal dan posisi kuburan sang nenek.
Berdasarkan penggalan kalimat yang terdapat pada video, si kreator mengisahkan bahwa banyak orang yang tidak mau berkunjung ke rumahnya, bahkan saudaranya sekalipun.
“Temanku nggak pernah ada yang mau (ke rumah), saudara aku pun juga seperti itu, karena depan rumah aku ada kuburan” tutur si kretor dalam tulisan itu seperti dilansir dari Hops.id.
Ternyata alasan Ella membangun rumah di depan kuburan itu lantaran dia sayang sekali dengan neneknya.
Terlebih semasa neneknya hidup, dia menyesal tidak mampu mengurus neneknya dengan baik.
Di akhir kalimat, dia mendoakan sang nenek agar diterima di sisi Tuhan yang Maha Esa.
“Aku sengaja bikin rumah depannya kuburan nenek aku, karena aku sayang padanya dan aku menyesal tidak mengurusnya dengan baik (emotikon menangis),” ujar si kreator @lla_ella1.
Baca Juga: Bikin Jera Pembuang Sampah, Warga Sulap TPS Ilegal jadi 'Kuburan'
“Semoga nenek tenang di alam sana. Alfatihah!,” imbuhnya.
Sontak saja unggahan menyedihkan itu viral dan menjadi For Your Page alias FYP di TikTok.
Hingga tulisan ini dimuat, unggahan milik Ella itu telah ditonton sebanyak 2,4 juta kali dan mendapat 107,5 ribu penyuka.
Sejumlah warganet penghuni TikTok pun membanjiri video itu dengan berbagai tanggapan di kolom komentar.
“Ya gimana ya mau secakep apa rumahnya kalau ada kuburan tetap aing takut hyung, kebayang mulu enggak kuat,” balas akun Makdalena.
“Bagus kak. Mengingatkan kita akan kematian itu pasti datang,” ujar Jepitrambut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Mudik 2026 Anti Rewel! Ini 4 MPV Bekas Rp100 Jutaan Pilihan Cerdas untuk Perjalanan Jauh Keluarga
-
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 8 Halaman 151: Strategi Jitu Nilai Sempurna di Kurikulum Merdeka!
-
Mahasiswa UNY Akui Sengaja Bakar Tenda Polisi Pakai Pilox dan Korek yang Diberi Orang Tak Dikenal
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah