SuaraJogja.id - Puluhan suster dan karyawan di Biara St Anna Panti Rapih dikabarkan positif Covid-19.
Saat dikonfirmasi, Pimpinan Kongregasi CB, Sr. Yustiana membenarkan kabar tersebut.
Ia menyebut ada sebanyak 29 karyawan termasuk perawat serta 26 suster yang terkonfirmasi positif Covid-19.
"secara umum kondisinya sebagian besar tidak bergejala alias OTG sementara ada beberapa yang karena memiliki komorbid kami bawa ke RS panti rapih, opname," terangnya kepada SuaraJogja.id, Kamis (28/1/2021).
Baca Juga: Jelang Tahun Baru, Positif Covid-19 di DIY Tembus 12 Ribu Lebih Kasus
Ia menjelaskan terpaparnya puluhan suster dan karyawan di Biara St Anna Panti Rapih ketika ada salah seorang asisten perawat yang mengalami gejala demam dan batuk.
Setelah itu dengan sigap dilakukan tes swap PCR. Dari total 198 orang yang terdiri dari suster dan karyawan, diketahui sebagian positif Covid-19 tanpa gejala.
"Dari tanggal 26 Januari kemarin hasilnya keluar, langsung kami dengan cepat meminta untuk yang positif diisolasi di kamar yang ada di biara, sementara yang ada komorbid kami minta opname di RS Panti Rapih, yang opname ada 4 orang," jelasnya.
Sr. Yustiana mengungkapkan, sebetulnya pihak biara sudah menerapkan protokol kesehatan secara ketat sejak Maret tahun lalu. Para penghuni yang mayoritas adalah lansia dilarang menerima tamu.
"Kami sebetulnya sudah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dari Maret, bahkan penghuni di sini tidak menerima tamu terlebih dulu, jadi hanya bisa lewat video call saja," katanya.
Baca Juga: Positif Covid-19 di DIY Tembus 296 Kasus, Tertinggi Sejak Kasus Pertama
Untuk saat ini yang positif Covid-19 dengan status OTG masih dalam kondisi baik dan tetap dalam pengawasan dari para perawat RS Panti Rapih.
Ia menambahkan apabila siap menerima bantuan terutama peralatan medis berupa masker medis hingga APD.
"Kalau ada yang mau membantu kebutuhan yang saat ini diperlukan di kami ya APD, vitamin serta masker medis," tambahnya.
Berita Terkait
-
Dituduh Selingkuh oleh Baim Wong, Tabiat Asli Paula Verhoeven Pernah Dibongkar Eks Suster Kiano
-
Atalia Praratya Positif COVID-19, Ridwan Kamil Lolos dari Penularan?
-
Sempat Antar Suami Daftar Pilgub Jakarta Lalu Batuk Pilek, Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Minta Doa
-
Profil dan Gaji Suster Suroh, Pengasuh Ameena Kena Sentil Atta Halilintar Gegara Putrinya Mau Nikahi Rayyanza
-
Riasan Pengasuh Ameena Jadi Perbincangan, Dianggap Bakal Saingi Aurel Hermansyah
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar