SuaraJogja.id - Abdul Halim Muslih sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Wakil Bupati Bantul tersebut siap untuk mendonorkan plasma konvalesen jika diminta.
Halim dipastikan keluar dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panembahan Senopati setelah swab evaluasi menunjukkan hasil negatif pada Jumat (5/2/2021).
“Jumat kan pulang. Sabtu, Minggu libur. Senin sudah di kantor,” kata Halim, dihubungi wartawan, Selasa (9/2/2021).
Dipastikan sehat, mulai Senin (8/2/2021) siang, Halim sudah kembali menjalankan tugasnya sebagai Wakil Bupati Bantul. Pihaknya juga mengikuti kegiatan dengan DPRD Bantul.
Lebih lanjut, disinggung soal kesediaannya menjadi pendonor plasma konvalesen, Halim mengaku siap. Meski demikian, Bupati Terpilih Bantul pada Pilkada Serentak 2020 tersebut harus mematuhi syarat dan ketentuan menjadi pendonor terlebih dahulu.
“Sejauh oleh dokter memungkinkan dan memenuhi syarat, ya saya siap [menjadi pendonor plasma konvalesen]," kata Halim.
Kesiapan Calon Bupati Bantul yang akan bersanding dengan wakilnya, Joko Purnomo, ini belum tentu dapat menjadi donor plasma konvalesen.
Hal itu dijelaskan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bantul Sri Joko Wahyu Santoso.
Pria yang akrab disapa Dokter Oki ini menuturkan, praktik donor plasma di DI Yogyakarta hanya dilayani di RSUP Dr Sardjito. Sementara di Bantul, hingga saat ini tidak ada praktik donor plasma tersebut.
Baca Juga: Insan BRILiaN Donorkan Plasma Konvalesen bagi Masyarakat Terpapar Covid-19
"Kita kan melihat dari pertimbangan karena alat dan tenaga. Jika sejauh ini lebih mumpuni di sana [RSUP Sardjito],” terang dia.
Halim sebelumnya dipastikan terkonfirmasi Covid-19 berdasar hasil swab PCR.
Tak hanya dia, istrinya, Emi Masruroh, juga dinyatakan positif Covid-19.
Menanggapi itu, Dinas Kesehatan Bantul melakukan tracing eksternal maupun internal.
Kendati demikian, pada tracing eksternal, tak ditemukan orang yang berkontak erat.
Dokter Oki menyatakan, hanya orang terdekat, yakni keluarga Halim, yang saat itu dinyatakan berkontak erat.
Berita Terkait
-
Insan BRILiaN Donorkan Plasma Konvalesen bagi Masyarakat Terpapar Covid-19
-
PMI Kota Jogja Kesulitan Cari Pendonor Plasma Konvalesen
-
Kebutuhan Meningkat, Satgas Covid-19 Ajak Warga Donor Plasma Konvalesen
-
Tingkat Keberhasilan Rendah, Tak Semua Donor Plasma Konvalesen Diterima
-
Ramai Terapi Plasma Konvalesen, Adakah Efek Sampingnya?
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
Terkini
-
Program TJSL BRI Dapat Apresiasi dari Menteri UMKM dan Raffi Ahmad
-
Rumput yang Menghidupi: Cerita Pemuda Sleman Sukses Jadi 'Bakul Suket Online'
-
Tragedi Dini Hari! Pria di Sleman Tewas Tertabrak KA Malioboro Express
-
Kasus Penganiayaan Driver Ojol di Sleman: Massa Mengawal, Polisi Bergerak
-
Warga Jogja Merapat! Saldo DANA Kaget Rp 299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Santuy, Sikat 4 Link Ini!