SuaraJogja.id - Beredar video di media sosial cerita seorang nenek yang menjual piring dan mangkok di pinggir jalan. Diberi uang oleh pembeli dan tidak boleh dibuka sebelum pembeli jauh, rupanya nenek ini ditipu dengan tumpukan kertas yang disobek seperti ukuran uang. Duduk bersimpuh di bawah pohon, kondisi nenek yang ditipu ini membuat warganet tersentuh.
Salah satu yang membagikan video tersebut adalah akun Instagram @nenk_update, dalam tayangan yang diambil dari akun Visbrila tersebut, nampak seorang wanita paruh baya duduk bersimpuh di bawah pohon. Beberapa helai rambutnya yang putih nampak keluar dari sela-sela kerudungnya yang miring.
Di samping nenek ini, ada sebuah keranjang belanja berukuran sedang, di dalamnya ada beberapa piring dan mangkok. Tidak diketahui kondisi alat makan tersebut apakah baru atau sudah pernah digunakan. Dalam keterangan tertulis yang ada di video, seorang wanita pemilik video tengah berjalan bersama dengan adiknya ketika berjumpa dengan nenek tersebut.
Berada di sekitar Jalan Veteran Solo, nenek tersebut, duduk di pinggir jalan, di bawah pohon. Saat hendak bantu membeli peralatan makan nenek itu, wanita ini mendengarkan cerita sang nenek yang baru saja ditipu. Pembeli sebelumnya memberikan setumpuk kertas yang semual diduga uang.
Baca Juga: Nenek di Tuban Hilang, Saat Dicari Ketemu Sandalnya di Dekat Bengawan Solo
Pembeli yang tak dikenal itu bahkan mengatakan ingin memberi rezeki berlebih kepada nenek itu untuk makan, namun tumpukan uang yang diberikan tidak boleh dibuka sebelum dirinya menjauh. Setelah pembeli itu menghilang, nenek ini melihat rupanya tumpukan uang yang ia terima hanyalah sobekan koran bekas.
Akhirnya, gadis yang mendengar cerita ini membeli mangkok milik nenek itu dan memberikan uang berkali lipat dari harganya. Nenek itu mengucapkan terimakasih yang tidak terkira dan berdoa agar Tuhan yang membalas kebaikan gadis tersebut. Tindakan tak berperasaan yang dilakukan pembeli sebelumya membuat gadis ini tidak tega.
"Yang ngerjain kualat," tulis akun @nenk_update dalam keterangannya.
Sejak diunggah Senin (15/2/2021), video seorang nenek penjual piring di pinggir jalan yang ditipu tumpukan koran bekas tersebut sudah ditonton lebih dari 100 ribu kali. Ada 400 lebih komentar yang ditinggalkan warganet. Banyak yang ikut tidak tega melihat cerita nenek tersebut.
Lihat videonya DISINI
Baca Juga: Bikin Haru! Nenek Salah Lirik Lagu Garuda Pancasila Banjir Pujian
"Yang ngerjain itu pas dia udah tua digituin juga," tulis akun @arridha_****.
"Gue mau ikut nyumpahin orang yang ngerjain segera kena karma sumpah gue kesel lihatnya. Dan mbak yang ngasih rejekinya semoga selalu mendapatkan kelimpahan berkah-NYA. Aamiin," komentar akun @raikko******.
"Kayanya yang ngerjain itu cuma buat bikin konten-konten 'berbagi' gitu apa yah astagfirullah suudzon," tanggapan akun @riffani********.
Sementara akun @nisa.**** mengatakan, "Dikasih kertas masih bisa ucap Alhamdulillah sehat terus nggih mbah. Mugo-mugo lancar rejekine. Buat orang-orang baik makasih sudah berbagi. Lancar rejeki kalian."
Berita Terkait
-
GoPay Plus Apakah Aman? Kenali Berbagai Fitur Menariknya di Sini
-
Denny Sumargo dan Pratiwi Noviyanthi Kumpulkan Donasi untuk Korban Congkel Mata Faisal Icang, Dibandingkan dengan Agus
-
Tembus Rp283 Triliun, PPATK Sebut Melesatnya Perputaran Duit Judol Gegara Bandar Main Partai Kecil: Setoran Cuma Ceban!
-
Siapa Nama Asli Tiko Anak Ibu Eny? Dipuji Amanah Gunakan Donasi hingga Bikin Agus Salim Kena Sentil
-
BPJS Kesehatan Menolak Tanggung Pengobatan Korban Penganiayaan Agus Salim, Kini Berharap Uang Donasi Bisa Dipakai
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar