SuaraJogja.id - PSS Sleman tak memasang target tinggi di Piala Menpora 2021. Tim Super Elang Jawa itu berharap bisa lolos dari fase grup, mengingat calon lawan cukup berat.
Dalam turnamen Piala Menpora 2021, PSS Sleman tergabung dengan empat tim yang semuanya berasal dari Jawa Timur, yakni Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan Madura United. Pertandingan Grup C akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat.
Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando, menegaskan bahwa target PSS Sleman bukan juara di turnamen pramusim tersebut. Namun, mereka tetap optimis minimal bisa lolos dari fase grup.
"Bagi PSS, diharapkan lewat Piala Menpora dapat tercipta chemistry pemain lama dan yang baru bergabung. Waktu persiapan memang mepet, tim harus siap. PSS tidak menargetkan juara, tapi optimis lolos ke babak berikutnya," kata Danilo.
Baca Juga: PSIS Jadikan Piala Menpora 2021 Ajang Pemanasan Jelang Liga 1
Sementara itu, Danilo puas memandang hasil undian ini bagus untuk timnya. Bahkan, menurut eks pemain Persik Kediri itu, hasil drawing ini sudah sesuai dengan yang diharapkan oleh manajemen Super Elang Jawa.
"Memang dari kami manajemen bisa masuk di Grup Bandung adalah hasil yang positif dan sesuai harapan. Dalam sepak bola kondisi apapun harus selalu optimis, yang terpenting bagi kami semua berjalan lancar sesuai protokol kesehatan," kata Danilo.
Piala Menpora 2021 direncanakan bergulir pada 21 Maret hingga 25 April mendatang. Fase grup ajang pramusim ini akan berlangsung di empat kota yakni Solo, Bandung, Malang, dan Sleman.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Tantangan Terbuka Hokky Caraka untuk Wataru Endo: Saya Ingin Tahu!
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi