SuaraJogja.id - Pada malam hari, tubuh manusia pada umumnya akan melakukan istirahat. Baik fisik yang kasat mata maupun organ-organ di dalam tubuh seperti otak juga akan menjalani istirahat. Namun, tidak sedikit masyarakat yang masih mengeluhkan gangguan tidur atau kesulitan tidur di malam hari.
Relawan kesehatan Tirta Mandira Hudi membagikan beberapa tips yang bisa diterapkan jika menginginkan tidur malam yang berkualitas. Pria yang akrab disapa dr Tirta tersebut membagikan tipsnya dalam bentuk video edukasi melalui akun Instagram pribadinya @dr.tirta.
Dalam tayangannya, ayah satu anak ini menyampaikan jika banyak warganet yang bertanya mengenai cara mengatasi gangguan tidur. Ia menebak banyak masyarakat yang merasa sudah tidur dengan cukup namun bangun pagi dalam keadaan yang tidak bugar.
"Banyak kalian yang merasakan, sudah tidur rasa cukup tapi bangun gak seger. Itu artinya tidur kalian gak berkualitas," ujar dr Tirta.
dr Tirta menyampaikan jika tubuh manusia mengetahui kapan waktunya istirahat. Pada malam hari, tubuh akan beristirahat, otak akan diisi ulang, otot-otot yang rusak akan diperbaiki, pertumbuhan zat-zat, serta banyak hal lainnya. Untuk bisa mendapatkan tidur malam yang berkualitas jangan memainkan ponsel satu jam sebelum tidur.
Jika memiliki pekerjaan yang mewajibkan masuk di malam hari, dr Tirta menyarankan untuk banyak mengkonsumsi air putih.
Ketika saatnya untuk turun jaga, ia meminta agar masyarakat memenuhi kebutuhan untuk istirahat. Serta memperbanyak konsumsi protein.
"Jangan biasakan maen handphone 1 jam sebelum tidur, buat yang jaga malam, biasakan intake air terpenuhi," tulis dr Tirta dalam keterangannya.
Sejak diunggah Minggu (21/3/2021), video tips untuk mendapatkan tidur malam berkualitas bagian satu tersebut sudah disaksikan lebih dari 400 ribu kali.
Baca Juga: Ngegas Orang yang Suka Pinjam Uang, dr Tirta: Bisa Balikin Apa Nggak?
Ada 500 komentar yang ditinggalkan warganet, mereka mencurahkan isi hatinya mengenai gangguan tidur yang dialami.
"Mending bahas ginian, dari pada bahas kopat kopit dokk," tulis akun @figo.pra*****.
"Nah gitu peng perlu banget mah ini informasnya," komentar akun @aldo.rindal****.
"Kalau bangun tidur abis gajian tetep ga seger kenapa ya dok?," tanggapan akun @warehousesti****.
Sementara akun @ariyati***** mengatakan, "Pola tidur selama bulan puasa sebaiknya gimana, Mas Dokter?."
Tonton video lengkapnya DI SINI
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dari Lorong Sempit Jadi Ladang Rezeki: Kisah Emak-Emak Rejosari Ubah Kampung Jadi Produktif di Jogja
-
Kondisi Lapangan Palu Bikin Pemain PSS Sleman 'Sesak Napas'? Ini Kata Pelatih
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Ini Cara Jitu Klaim DANA Kaget & Ciri-Ciri Tautan Palsu
-
Ansyari Lubis Ungkap Resep Kemenangan PSS: Disiplin Bertahan dan Serangan Balik Jadi Momok Lawan
-
PSS Sleman Menggila, Modal Penting Raih Mimpi Promosi ke Super League