SuaraJogja.id - Jelang bulan Ramadan 2021, Hotel Grand Keisha Yogyakarta baru saja melakukan launching menu buka puasa spesial untuk Anda dan keluarga.
Bertajuk Food, Fashion and Passion, Kamis (25/3/2021), Hotel Grand Keisha Yogyakarta menggelar acara launching dihadiri oleh tamu undangan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Ide di tahun ini, yang selama pandemi tahun lalu kita simpan akhirnya dengan senang hati kami bagikan di bulan Ramadan nanti para tamu bisa menikmati berbagai macam hidangan spesial dari Hotel Grand Keisha Yogyakarta," ungkap Didik Priyo Dwi Kuncoro, Head of Department Hotel Grand Keisha Yogyakarta.
"Beberapa di antaranya kami punya menu Tempe Kemul, Ikan Cakalang, Pepes Bambu, Mi Pangsit yang bahannya sangat spesial dan beda dari tempat lain, kemudian ada juga Es Gosrok pembuatannya pun langsung bisa dilihat," imbuhnya.
Baca Juga: Bulan Puasa Kembali Ada Corona, Wapres Maruf Imbau Lagi Ibadah di Rumah
Pada acara launching tersebut, Rani Puspandari selaku Director of Sales and Marketing Hotel Grand Keisha Yogyakarta juga menambahkan beberapa informasi terkait penawaran di bulan Ramadan nanti.
Seperti beberapa di antaranya, paket all you can eat menu spesial Ramadan ala Hotel Grand Keisha ini nantinya bisa didapatkan dengan harga terjangkau yakni Rp125.000 per pax.
"Harapannya, nanti para tamu di bulan Ramadan besok bisa menikmati berbagai hidangan eksklusif spesial dari Hotel Grand Keisha Yogyakarta dengan harga terjangkau serta sajian berkelas," tuturnya.
Tak hanya acara launching menu Ramadan, pada kesempatan tersebut Hotel Grand Keisha Yogyakarta juga mempersembahkan acara fashion show batik nan anggun dari Yunet Exclusive Batik.
Baca Juga: Pedas! Dinar Candy Sindir Artis Mendadak Hijab: Ngemis Job Ramadan?
Berita Terkait
-
Pencapaian Sohwa Halilintar Bikin Takjub, Ini Keutamaan Khatam Alquran di Bulan Ramadan
-
Doa Rasulullah saat Akan Berpisah dengan Bulan Ramadan
-
Viral Ibu Bagi-Bagi ASI saat Bulan Ramadan sampai Ditegur Tokoh Agama, Begini Klarifikasinya
-
Lawan Dehidrasi! 4 Ide Menu Buka Puasa untuk Kembalikan Cairan Tubuh
-
Tips Mendapatkan Malam Lailatul Qadar ala Imam Masjidil Haram, Lakukan 5 Amalan Ini!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan