SuaraJogja.id - Definisi kerja totalitas tanpa batas sepertinya ditunjukkan seorang tukang parkir yang mangkal di kawasan wisata Tawangmangu, Karanganyar.
Yap, dalam video tersembunyi yang diunggah akun @smart.gram aksi seorang tukang parkir di kawasan Tawangmangu membuat publik berdecak kagum.
Bagaimana tidak, selain bertugas mengatur parkir, tukang parkir tersebut juga turut memberikan servis plus plus bagi pengendara motor yang parkir di tempat ia berjaga.
Satu per satu helm milik pengendara motor yang parkir di tempatnya mangkal dibungkus menggunakan tas plastik agar tak basah ketika lokasi tersebut diguyur hujan.
"Seorang tukang parkir di Tawangmangu mendapat banyak pujian warganet lantaran aksinya mengamankan puluhan helm di parkiran motor sebelum turun hujan," tulis keterangan video tersebut.
"Ini baru kang parkir, bukan pas mau pergi tiba-tiba dateng," tulis amin****
"profesionalisme tanpa batas," ucap corri****
"Butuh banget tukang parkir yang kaya gini, kadang suka ga keburu amanin helm kan, sehat-sehat bapaknya," kata ikae****
"Ini baru tukang parkir sejati," kata Adit****
"Real tukang parkir," kata tedy****
Baca Juga: Jual Tuak, Tukang Parkir di Alun-alun Tasik Ngibrit Digerebek Polisi
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Kasus Dugaan Korupsi Eks Bupati Sleman, Pengamat Hukum Sebut Tak Tepat Diproses Pidana
-
Pasca Euforia Satu Indonesia ke Jogja, Carut Marut Transportasi Jogja Perlu Dibenahi
-
Anjing Diracun lalu Dicuri di Lereng Merapi Sleman, Polisi Turun Tangan