SuaraJogja.id - Rona bahagia terpancar di wajah pasangan pengantin baru Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah saat membuka kado-kado pernikahan mereka berdua.
Ditayangkan di kanal YouTube Atta Halilintar, Rabu (6/4/2021), dalam video berjudul "BUKA KADO Malam Pertama ATTA AUREL.. Ada dari IBU JOKOWI!", Atta dan Aurel memperlihatkan beragam hadiah yang mereka terima untuk pernikahannya.
Mulai sering menunjukkan kemesraan setelah menikah, Atta terlihat beberapa kali memeluk sang istri.
Di video itu, Atta dan Aurel mendapat banyak kado, antara lain string art wajah mereka berdua, peralatan dapur, sprei, hingga handuk.
Baca Juga: Atta Halilintar Syok Buka Kado Nikah dari Presiden Jokowi, Ini Isinya!
Salah satu yang paling membuat mereka takjub adalah kado dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi, yang dibungkus paper bag dan boks merah.
Saat boks dibuka, Atta dan Aurel pun mengeluarkan dan menunjukkan isinya sambil kompak berseru "Wow!"
Kado tersebut berupa sepasang kain batik tulis, yang oleh Aurel rencananya akan dipakai untuk membuat pakaian sarimbit, alias berpasangan.
"Batik keren banget. Ini bisa dibikin batik buat couple, lo. Batik asli, nih," kata Aurel.
Keduanya pun merentangkan kain batik cokelat tanah dengan warna putih di bagian tepinya tersebut.
Baca Juga: Galau Lihat Gisel, Edho Zell Tunjukkan Isi Amplop Kondangan Atta-Aurel
"Ih lucu banget. Aku suka banget, coraknya juga keren banget," ucap Atta.
Atta dan Aurel lantas berterima kasih pada Jokowi dan Iriana, kemudian menyimpan kembali kado tersebut.
Selain itu, di akhir video, Atta dan Aurel juga heboh saat membuka kado dari emak-emak AHHA BP Makassar, yaitu buku berjudul "The New Joy of Sex".
Tersipu malu, Atta dan Aurel pun tersenyum saat mengetahui judul buku yang mereka terima sebagai kado pernikahan itu. Aurel bahkan sampai bersembunyi menundukkan kepalanya ke lengan Atta.
Mereka juga sekilas menunjukkan isi buku panduan untuk berhubungan suami-istri tersebut.
"Ini mempelajari posisi-posisi," tutur Atta, membuat Aurel tertawa.
Malu, Aurel pun mengajak Atta berhenti mengulas isi buku, tetapi rupanya Atta fokus membacanya.
Sambi membolak-balik lembaran buku, Atta bergurau, "Ada posisi ini enggak, gelandang bertahan?"
"Posisi berdiri, sayang, ini" tambah dia sambil menunjukka ilustrasi di dalam buku.
Dengan gurauan pula, Aurel pun menimpali, "Ada posisi mengamuk ada enggak mengamuk?"
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Mengenal Olahraga Padel, Tengah Digemari Artis Termasuk Aurel Hermansyah
-
Aaliyah Massaid Tak Terima Dituding Sudah Lahiran: Perut Segede Ini Masih Aja Digosipin
-
7 Potret Aurel Hermansyah Main Padel, Pamer Body Bak ABG!
-
Jenguk Kesha Ratuliu yang Baru Melahirkan Anak Ketiga, Aurel Hermansyah Puji Ketampanan Baby Danish
-
Canggihnya Kado Ulang Tahun Pertama Baby Lily: Punya Banyak Fitur, Harganya Semahal Ini
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan