SuaraJogja.id - Bersamaan dengan bulan Ramadan dan Lebaran juga Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS), Forum Taaruf Indonesia (Fortais) Sewon akan menggelar acara unik dan sederhana secara Online. Diselenggarakan pada 2 mei 2021 mendatang, acara tersebut bertujuan membantu para jomblo untuk mendapatkan jodoh mereka secara virtual.
Ketua Golek Garwo FORTAIS & Nikah Bareng Nasional, Ryan Budi Nuryanto menyampaikan bahwa acara bertajuk Golek Garwo Ora Iso Mudik (Online) tersebut bertujuan untuk menyatukan tekad dan semangat para Jomblo di tengah pandemi. Terutama dalam situasi saat ini, dimana pemerintah menghimbau agar masyarakat tidak mudik.
"Tujuannya menyatukan tekad dan semangat para Jomblo di tengah pandemi tidak bisa mudik berjuang mencari tambatan hati dan menggerakkan perekonomian di Indonesia melalui ajang pencarian pasangan hidup," ujar Ryan saat dihubungi wartawan Jumat (9/4/2021).
Acara tersebut sekaligus mengkampanyekan protokol kesehatan 5 M, vaksinasi dan tidak mudik dulu dalam kondisi PPKM Mikro. Tema yang diangkat adalah 'Ngabuburit Merajut Hati Di Hari Fitri, Bersatu Mencerahkan Negeri.' Rencananya, kegiatan daring tersebut jug akan dihadiri oleh beberapa tokoh nasional.
Baca Juga: Viral Perempuan Kembar Nikah Bareng, Suaminya Sempat Tertukar
Pendaftaran untuk acara tersebut masih terbuka sampai 27 Maret 2020 mendatang. Bagi jomblowan dan jomblowati yang berminat bisa melakukan pendaftaran dengan mengakses laman https://unimma.link/DaftarGolekGarwo atau Hotline : 081 579 08 232 atas nama Ryan.
Dalam kegiataan Golek Garwo sebelumnya, Rektor UNIMMA, Suliswiyadi mengaku menyambut baik acara ini. Ia juga berharap agar ajang pencarian jodoh ini bisa bermanfaat bagi banyak orang di tengah – tengah Pandemi. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruang Tinggi.
Fortais sengaja menjembatani peserta dengan media sosial sehingga bisa berkomunikasi secara online melalui ZOOM. Meski tatap muka dilakukan secara daring, Suliswiyadi berharap dapat saling berinteraksi maksimal dengan tetap Protokol Kesehatan.
"Kami harapkan walau tatap muka tidak bisa dilakukan secara langsung semoga dengan media sosial diantaranya dengan zoom dan youtube dapat saling berinteraksi maksimal dengan tetap Protokol Kesehatan," ujar Sulis.
Ketahanan Keluarga menjadi salah satu kunci dalam menekan penularan Covid-19. Bangsa yang kuat juga disebut beradal dari keluarga yang kuat. Namun sakinah dan sejahtera itu tidak terwujud begitu saja, perlu dibangun dengan proses yang panjang, salah satu indikatornya adalah pasangan yang berkualitas.
Baca Juga: Nikah Bareng Peringatan HUT Kota Yogyakarta, Pengantin Ijab di Atas Sepeda
Sebab, hal tersebut menjadi masalah yang subtansial untuk meningkatkan kualitas hidup dan kualitas SDM. Tidak hanya berhenti membantu seseorang untuk mendapatkan pasangan hidup. Kedepannya Fortais juga akan membantu pasangan tersebut untuk menggelar pernikahan yang juga digelar secara gratis.
Fasilitas yang diberikan juga lengkap, baik biaya nikah, mahar, cincin kawin, rias/busana, dokumentasi hingga bulan madu di hotel. Salah satu calon peserta Ana, mengaku tidak malu mengikut kegiatan tersebut. Ia justru menilai bahwa hal itu sebagai ajaran agama yang perlu dilanjutkan.
"Harapannya dapat jodoh sesuai yang diinginkan, akan tetapi jika Allah mempertemukan yang kriterianya kurang sesuai ya belajar disyukuri, katanya cinta dan sayang itu perlu dibangun dan diperjuangkan yang penting setia," ujar Ana.
Berharap mendapatkan pasangan sesuai dengan kriteria yang dimiliki, Ana mengaku siap menerima seperti apapun kondisi yang akan dimiliki pasangan jika itu memang kehendak Tuhan. Seperti pepatah dalam bahasa Jawa, Witing Tresno Jalaran Upoyo yang artinya cinta datang berawal dari usaha.
Sejauh ini Fortais sudah memiliki 15 ribu Alumni. Selama pandemi sendiri sudah diadakan 8 kali nikah bareng dengan protokol kesehatan ketat dan mengkampanyekan 5 M dan Vaksinasi Covid-19. Senyum dan kebahagiaan para pasangan baru itu dinilai akan membuat dunia menjadi lebih indah.
Berita Terkait
-
Kejutan STY! Wonderkid MU Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Apa Kelebihannya?
-
Bittersweet Marriage: Jodoh Jalur Hutang, 'Sampai Hutang Memisahkan Kita!'
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
Chord dan Lirik Lagu Lauhul Mahfudz Yono Bakrie: Ungkapan Mendalam Tentang Penantian Jodoh
-
Asal Usul Hari Jomblo Sedunia, Diperingati Setiap 11 November
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir
-
Kasus Jual Beli Bayi Terbongkar di Kulon Progo, Pelaku sudah Beraksi Belasan Kali
-
Jual Beli Anak di Kulon Progo Terbongkar, Orang Tua Bayi Tak Ditahan, Ini Penjelasannya
-
Bayi Dijual Rp25 Juta, Polisi Ringkus 4 Tersangka Jual Beli Anak di Kulon Progo