SuaraJogja.id - Politis senior Amien Rais, Kamis (29/4/2021) atau tepat pada 17 Ramadhan hari ini akan mendeklarasikan partai barunya yakni Partai Ummat di Yogyakarta.
Dilansir dari makassar.terkini.id, Penyanyi lawas Neno Warisman dikabarkan akan menjabat sebagai salah satu elite Partai Ummat.
Kabar ini disampaikan langsung oleh satu penggagas Partai Ummat yakni Agung Mozin.
“Neno warisman menjadi salah satu elite Partai Ummat,” terangnya.
Agung kemudian memastikan bahwa Neno Warisman akan berada di jajaran Majelis Syuro Partai Ummat.
Majelis Syuro, menurut Agung, merupakan lembaga tertinggi pada partai tersebut.
“Duduk sebagai Majelis Syura, lembaga tertinggi Partai Ummat,” ucapnya.
Namun, Agung tak membeberkan apa jabatan yang akan dipegang oleh Neno.
“Nanti akan diumumkan oleh Pak Amien Rais,” ujarnya.
Baca Juga: PAN Tak Akui Politikus yang Cabul Saat Istri Covid-19: Pelopor Partai Ummat
Kemudian, Agung membeberkan petinggi-petinggi Partai Ummat yang akan masuk dalam Majelis Syuro.
“Kalau Pak Amien sudah pasti Majelis Syuro, kalau Pak Kaban sudah pasti Wakil Majelis Syuro, sudah pasti itu. Ada satu lagi, Habib Salim Assegaf Al Khairot dari Indonesia Timur,” ujar Agung.
Di samping itu, ia juga menjelaskan perihal beredarnya kabar menantu Amien Rais yakni Ridho Rahmadi akan menjadi Ketua Umum.
Agung mengatakan bahwa Ridho Rahmadi memang muncul dalam bakal calon.
“Majelis syuro sedang menimbang-nimbang berbagai macam aspek, sekarang sedang dirapikan. Memang ada nama yang diusulkan, salah satunya Mas Ridho, itu memang anak muda yang dalam segala visi oke, selain itu bagian dari yang sudah dikenal dekat dengan Pak Amien Rais,” ucap Agung.
Sebagai informasi, Partai Ummat merupakan sebuah partai yang digagas oleh mantan Ketua MPR, Amien Rais usai berseberangan dengan Zulkifli Hasan hingga akhirnya gagal memenangkan pemilihan ketua umum ketika PAN menggelar Kongres V Februari 2020 lalu.
Berita Terkait
-
Amien Rais Akan Deklarasi Partai Ummat 29 April 2021 Dari Yogyakarta
-
Sebut Pemerintah Merasa Paling Pintar, Amien Rais Mengingatkan Jokowi
-
Soal Seruan Jihad, Ferdinand ke Amien Rais: Ngancam Mulu Orang Ini
-
Pendiri NU dan Gus Dur Hilang di Buku Sejarah, Tapi Amien Rais, Baasyir Ada
-
Nama Baasyir dan Amien Rais Ada di Buku Sejarah, Pendiri NU Malah Hilang
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kisah Ironis di Jogja: Bantu Ambil Barang Jatuh, Pelaku Malah Kabur Bawa Dompet dan Ponsel
-
Jaga Warga Diminta Jadi Pagar Budaya Penjaga Harmoni Yogyakarta
-
DANA Kaget Spesial Jumat Berkah untuk Warga Jogja: Rebutan Saldo Gratis Hingga Rp199 Ribu!
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi