SuaraJogja.id - Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggalang donasi untuk Palestina. Tak main-main, donasi sebesar Rp32,185 Miliar lebih berhasil dikumpulkan.
Dana kemanusiaan tersebut didapat dari seluruh Pimpinan Wilayah, Ortom, Majelis, Lembaga, Cabang, Ranting, PCIM/PCIA serta seluruh anggota persyarikatan dan simpatisan Muhammadiyah. Bantuan yang digalang merupakan manifestasi dari pembelaan terhadap pentingnya sebuah bangsa untuk hidup bebas di tanah airnya sendiri.
"Penggalangan dana sebagai wujud dari partisipasi dan komitmen muhammadiyah untuk membela palestina dari agresi dan tindakan sewenang-wenang Israel,” papar Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Haedar Nashir saat dikonfirmasi, Sabtu (5/6/2021).
Menurut Haedar, Muhammadiyah berkomitmen menyalurkan donasi tersebut dengan amanah dan good governance. Selain itu, donasi dapat dimanfaatkan untuk program jangka panjang dan strategis bagi bangsa Palestina.
Baca Juga: PP Muhammadiyah Desak KPK Segera Tangkap Harun Masiku
“Persyarikatan akan mengelola dana ini dengan sebaik-baiknya,” paparnya.
Tak hanya untuk Palestina, Haedar berharap seluruh bagian di persyarikatan baik dari wilayah sampai dengan ranting memulai lagi dan menggerakan dana dakwah untuk kemanusiaan bagi program di dalam negeri. Sebab Muhammadiyah harus hadir bagi kekpentingan mengangkat harkat derajat, dan martabat masyarakat yang masih dhuafa dan mustadafin serta masyarakat luas yang masih membutuhkan peran pemberdayaan.
Muhammadiyah perlu menunjukkan dana dakwan dan dana kemanusiaan untuk kepentingan pemberdayaan dan kemajuan masyarakat khususnya kelompok dhuafa mustadafin juga penting. Karenanya penggalangan dana kemanusiaan selain Palestina, Rohignya dan dana kemausiaan di tingkat internasional lainnya juga diperhatikan.
"Saatnya menggerakan potensi dan komitmen untuk dana dakwah dan dana kemanusiaan persyarikatan yang berbasis Al-Maun untuk membebaskan dan memajukan umat di negeri tercinta,” paparnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Baca Juga: Besok, Korlap dan Orator Aksi Palestina di Solo Jalani Pemeriksaan
Berita Terkait
-
Bank Panin Dubai Syariah Gandeng PP Muhammadiyah, 'Mobil Kemanusiaan' Jadi Langkah Awal
-
30 Ucapan Milad Muhammadiyah 2024, Bisa Jadi Referensi Caption Media Sosial
-
Link Download Logo Milad Muhammadiyah 2024 PNG, Ini Tema yang Diusung
-
Bukan KH Ahmad Dahlan, Ini Sosok Kiai Pemberi Nama Muhammadiyah
-
Silsilah Keluarga KH Ahmad Dahlan Pendiri Muhammadiyah, Bersambung ke Rasulullah SAW
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Sirekap di Jogja Sempat Bermasalah, Petugas Tak Bisa Unggah Data TPS
-
KDRT Tinggi di Gamping, Pemkab Sleman Luncurkan Layanan Konseling Keliling
-
Korban Laka Tunggal di DAM Cangkring Bertambah, Ini Identitasnya
-
Turun Dibanding 2020 hingga 10 Persen, KPU Ungkap Alasan Partisipasi Pemilu Berkurang
-
Miris, Pelajar Kelas 10 Sebuah SMK di Gunungkidul Dicabuli Ayah Tirinya Berulang Kali