SuaraJogja.id - Usaha pertanian salah satunya tanaman menjadi sektor yang cukup kuat bertahan di tengah pandemi Covid-19. Hal itu juga diungkapkan Gusti Kanjeng Bendara Raden Ayu (GKBRay) Adipati Paku Alam X saat meresmikan Galeri Ekakarya By Von Florist di Jalan Gadjah Mada No 29, Kota Yogyakarta, Sabtu (19/6/2021).
Dalam sambutannya GKBRay Adipati Paku Alam X mendukung adanya galeri dan toko bunga yang dibangun oleh Von Florist. Masa pandemi Covid-19 ini harga tanaman meningkat cukup signifikan.
"Jadi dengan adanya toko bunga Von Florist ini bisa mewarnai toko bunga yang ada di Yogyakarta. Situasi Covid-19 malah banyak ibu-ibu yang memanfaatkan tanaman untuk menyibukkan kesehariannya bahkan ada yang menjual tanaman seperti ini. Sehingga pengusaha tanaman itu mulai bangkit lagi," katanya, Sabtu.
Istri Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPPA) Paku Alam X ini menilai bahwa Indonesia merupakan negara yang cocok untuk pertumbuhan tanaman karena berada di wilayah tropis, sehingga tanaman cukup unggul.
Baca Juga: Skrining Selesai, Pelayanan Dinas di Balai Kota Yogyakarta Kembali Dibuka
"Kita berada di negara yang tropis, dimana segala macam tanaman itu bisa tumbuh dengan baik. Bahkan saya membeli tanaman hingga ke Kopeng, sampai Jawa Timur. Harganya juga tinggi, ini kan artinya usaha tanaman meningkat," jelas dia.
Sementara Direktur Von Florist, Yvonne Mustika Sutanto menjelaskan jika toko bunga yang menjual segala jenis Bunga Anggrek ini merupakan distributor Ekakarya Graha Flora Jakarta. Pihaknya menyediakan tanaman Anggrek Bulan, Dendrobium, Anthurium dan Vanda.
"Kami membawahi wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur dan DIY. Kami melihat potensi dan peminat Anggrek terutama jenis Anggrek Bulan cukup banyak di DIY, sehingga kami mendirikan cabang di DIY," jelas Yvonne kepada wartawan.
Ia menerangkan bahwa Anggrek yang dijual berbeda dengan Anggrek lain. kualitas yang ditawarkan lebih premium.
"Jadi kami memberikan kualitas premium, jumlah kelopaknya bisa 12-14 kelopak dengan besarnya sampai 12 cm. Perawatan juga mudah, cukup disita 2 pekan sekali dan jangan terkena matahari atau terkena udara AC," jelas dia.
Baca Juga: Tak Berizin, Satpol PP Kota Yogyakarta Tutup Reklame Minimarket di Jalan Cik Di Tiro
Toko yang menjual dan juga menyediakan jasa rental Anggrek ini memberikan harga terjangkau. Mulai dari Rp115 ribu, Rp1 juta hingga Rp4 juta, sesuai ukuran pot dan tanamannya.
Berita Terkait
-
Terobosan Pertanian: Teknologi Hemat Air & Burung Hantu Jadi Andalan Dongkrak Produksi Padi
-
Mentan Amran: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras, Teguran Terjadi di Masa Lalu
-
Prabowo Beri 1.000 Burung Hantu Demi Tingkatkan Produksi Pertanian, Menteri PU: Terima Kasih!
-
Kementan Tegaskan Komitmen Jokowi dan Prabowo serta Para Wapres Dukung Mentan Berantas Mafia Pangan
-
Sikat Mafia Beras, Menteri Pertanian Cerita Dulu Sempat Ditegur Wapres: Ada Pemimpin Besar di Sana
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Diikuti Ratusan Kuda Seharga Miliaran Rupiah, Keponakan Presiden Prabowo Gelar Pacuan Kuda di Jogja
-
'Beli Mercy Harga Becak': Mantan PMI Bangkit dari Nol, Kini Kuasai Pasar Kulit Lumpia Nasional
-
Kota Pelajar Punya Solusi, Konsultasi Gratis untuk Kesulitan Belajar dan Pendanaan di Yogyakarta
-
Lebaran Usai, Jangan Sampai Diabetes Mengintai, Ini Cara Jaga Kesehatan Ala Dokter UGM
-
Batik Tulis Indonesia Menembus Pasar Dunia Berkat BRI