SuaraJogja.id - Warganet dibuat geregetan dengan video viral yang menunjukkan seorang bocah laki-laki melakukan gerakan salat yang cenderung melecehkan.
Pasalnya, sambil salat di atas sajadah, bocah itu sesekali mengisap rokok dan meruntuhkan abunya ke asbak.
Saat berdiri, ia terlihat mendekatkan tangan ke mulut, kemudian saat rukuk, rokoknya ia arahkan ke asbak untuk membuang abu.
Kemudian ia tampak tertawa ketika takbir. Setelah itu, bocah berkaus hitam tersebut kembali mengisap rokok sambil tertawa.
Baca Juga: Astaghfirullah! ABG Ini Salat Sambil Merokok, Warganet Berang
Lalu ia sujud dan kembali merokok. Setelah salam menutup salat, bocah tersebut menggulingkn badan ke belakang sambil lagi-lagi tertawa.
Video itu viral di media sosial dan diunggah ke Instagram pada Sabtu (26/6/2021) salah satunya oleh akun @smart.gram.
Banyak warganet yang berang dengan tingkah laku bocah remaja di video itu. Namun, tak sedikit pula yang menduga bahwa seteah video ini viral, bocah itu akan muncul sambil menangis di video permintaan maaf.
"Hbis ini minta maap nangis nangis," komentar @ani***.
"Ntar ujung2nya nangis, minta maaf, beredar video klarifikasi. Ada ya orang kaya gitu, kalau ga niat beribadah yaudah ga usah beribadah, buatlah dosa sebanyak yg kau mau. Hiks! kesel liatnya meskipun gw bukan muslim," tambah @mar***.
Baca Juga: Viral Bau Kamar Kos Tak Sedap Dikira Ada Mayat, Usai Dibobol Ternyata Sampah
"Ditunggu video nangisnya wkwk," tulis @agu***.
Berita Terkait
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
-
Viral Cara Wanita Hindari Pertanyaan 'Kapan Kawin' Saat Lebaran, yang Tanya Kena Mental
-
Viral Video Nenek dan Cucunya Selamat dari Maut usai 15 Jam Terjebak di Reruntuhan Gempa Myanmar
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Maut di Jalan Wates: Ninja Hantam Tiang, Satu Nyawa Melayang
-
Jogja Diserbu 4,7 Juta Kendaraan Saat Lebaran, 9 Nyawa Melayang Akibat Kecelakaan
-
Malioboro Bau Pesing? Ide Pampers Kuda Mencuat, Antara Solusi atau Sekadar Wacana
-
BI Yogyakarta Catat Penurunan Drastis Peredaran Uang Tunai saat Lebaran, Tren Transaksi Berubah
-
Kantongi Lampu Hijau dari Pusat, Pemkab Sleman Tancap Gas Isi Kursi Kosong OPD