SuaraJogja.id - Sebuah video berisi curahan hati seorang warganet tentang sikap salah satu tetangga yang diduga kerap mencari perkara tengah menjadi sorotan baru-baru ini.
Warganet tersebut mengatakan, sang tetangga kerap melempar garam ke rumah, sampai merusak secara diam-diam bunga yang ditanam ayahnya.
Cerita warganet tersebut lantas menjadi viral setelah dibagikan ulang jejaring Instagram @igtainmenttt, Senin (12/7/2021).
"Ini creepy banget sih. Kalau mengganggu bisa dilaporin gak sih yang kayak gini?" tulis keterangan akun itu seperti dikutip Suarajogja.
Baca Juga: Pria Indonesia Diantar Istri Bule Salat di Masjid Prancis, Mampir Rumah Orang Demi Wudhu
Dalam video, warganet tersebut tampak merekam sang tetangga dari sela-sela jendela rumah tempat tinggalnya.
Tampak di sana seorang emak-emak yang terlihat membuang sesuatu ke rumah milik warganet tersebut. Kata perekam, sesuatu itu tak lain adalah garam.
"Teman-teman, ini tetangga aku. Sudah puluhan tahun selalu lemparin garam ke rumah," katanya.
Aksi itu berbuntut panjang. Rumah warganet tersebut dikabarkan lapuk akibat kerap dilempar garam oleh tetangga.
"Jendela kamar sampai lapuk gitu karena sering lempar garam," ujarnya.
Baca Juga: Jarang Datang Ziarah, Pemuda Ini Syok Pas Lihat Kondisi Makam Ibu
Keributan antar tetangga ini sudah sampai ke telinga keluarga dan RT setempat. Hanya saja, tetangga tersebut dikabarkan tak pernah berubah.
"(Tetangga) juga sering pake bikini lemparin garam," terangnya sembari menampilkan sosok tetangga yang keluar dari rumah.
Tidak sekadar melempar garam, tetangga itu juga disebut-sebut kerap merusak tanaman dan mengotori tempat yang sudah dibersihkan.
"Malahan setiap papa tanam bunga, selalu dirusak. Dan apa yang dibersihkan papaku malah di situ dia buang sampah," tukasnya.
Video tersebut lantas menuai berbagai komentar. Beberapa mengaku ngeri, tetapi curiga tetangga tersebut tidak normal.
"Kayaknya rada-rada deh si ibu," komentar Ich********.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
- Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Selain Bukan Kurir ShopeeFood Resmi, Dua Tersangka Pengerusakan Mobil Polisi Tak Saling Kenal
-
Dulu Panen, Sekarang Gigit Jari: Curhat Pedagang dan Jukir Pasca Relokasi Parkir ABA di Jogja
-
Pasangan Couplepreneur Ini Dapat Dukungan BRI, Ekspansi Bisnis Sampai Amerika
-
Polisi Tegaskan Keterlambatan Pengantaran ShopeeFood di Godean Tak Berjam-jam tapi Hanya 5 Menit
-
Baru Pulang Haji, Ayah Penganiaya Driver ShopeeFood Ikut jadi Tersangka, Ini Perannya