SuaraJogja.id - Momen seorang istri mendatangi sang suami yang tengah menjalani isolasi mandiri sendiri di sebuah kamar tengah menjadi sorotan.
Publik ramai-ramai menyoroti reaksi dan ekspresi sang suami saat istri datang untuk membawa satu porsi makanan.
Reaksi sang suami yang diidam-idamkan istri agar cepat sembuh tersebut menjadi viral setelah dibagikan melalui TikTok, Selasa (6/7/2021).
"Semoga lekas negatif biar bisa ngumpul lagi," harap sang istri dikutip Suarajogja.
Baca Juga: Pulang dari Gamplong, Hanung Bramantyo Adu Nasib dengan Penjual Klepon, Siapa Mendingan?
Terlihat dalam video, istri tersebut sedang membawakan seporsi makanan berisi nasi, lauk, sayur, dan buah-buahan untuk sang suami.
Istri tersebut mengatakan, suami tengah menjalani isolasi mandiri, sepulang dari dirawat di satu rumah sakit.
"Jadi suami lagi isoman. Baru pulang dari RS, tapi masih positif CT 14. Ini lagi anterin makanan ke kamarnya," ungkapnya.
Dibekali sarung tangan plastik, istri itu berjalan hati-hati lalu mengetuk kamar tempat sang suami berada.
Tak berselang lama, sang suami lalu membuka pintu dan mengambil satu piring menu makanan yang sudah diletakkan di kursi.
Baca Juga: Viral Tetangga Cari Perkara Selalu Buang Garam ke Rumah, Hobi Rusak Bunga Diam-diam
Kedua pasangan suami istri tersebut tampak berjaga jarak. Sang istri mengacungkan simbol cinta kepada suami saat mengantarkan makanan.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Apa Pekerjaan Nico Surya? Diduga Terseret Kasus Perselingkuhan Paula Verhoeven-Baim Wong
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja