SuaraJogja.id - Seorang pasien Covid-19 mengeluhkan fasilitas sebuah rumah sakit tempatnya menjalani karantina dalam sebuah video viral.
Dengan napas tersengal, pasien Covid-19 tersebut berteriak meminta isolasi mandiri (isoman) karena tak betah di rumah sakit.
Video keluhan pasien Covid-19 itu diunggah ke Instagram oleh akun @pakde.brengos pada Senin (12/7/2021).
Merekam dirinya sendiri, perempuan di video itu tampak memiliki selang kecil di kedua lubang hidungnya. Ia mengatakan ingin pulang, tetapi tidak diizinkan.
Baca Juga: Rekor Lagi, Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 40.417 Sehari, Total Jadi 2.567.630 Orang
"Saya mau pulang, Dokter. Ini saya rekam, saya share di social media. Dokter enggak mau ngasih saya pulang, enggak kasih saya isoman. Saya nyesel di sini," ucap perempuan tersebut, sambil berkali-kali terdengar kesulitan mengambil napas.
Ia pun berhenti sejenak berusaha mengatur napas. Lalu dirinya melanjutkan keluhan lain terkait pelayanan di rumah sakit.
Menurut keluhannya, di sana ia tak bisa berjemur di bawah sinar matahari, mendapatkan air hangat, hingga mandi uap.
"Vitamin juga enggak ada. Buah cuma pepaya! Gimana mau sembuh, Dokter?" katanya lagi, meninggikan intonasi dan volume suaranya.
Sampai memejamkan mata, lalu ia kembali berteriak, "Saya mau pulang!"
Baca Juga: Pasutri di Sleman Meninggal Saat Isoman dan Antre Lama Pemulasaraan Jenazah
Meskipun dengan napas tersengal, berkali-kali ia meneriakkan keluhan soal fasilitas dan pelayanan di rumah sakit bagi dirinya sebagai pasien Covid-19.
"Tahu gini saya enggak mau di ruangan. Saya pikir di ruangan tuh lebih baik, dapat semuanya fasilitas. Tahu-tahunya enggak ada," kata dia.
Selain sinar matahari dan air hangat, perempuan itu juga mengaku tak suka dengan makanan di rumah sakit karena tidak enak.
Ia menyebutkan, semua pasien di sana tak nafsu makan. Selain itu, dirinya mengaku tak bisa sikat gigi, dan tak ada teh manis hangat di tempatnya dirawat itu.
Dalam video tersebut, ia menegaskan untuk mengunggah rekamannya ke media sosial dan membagikan ke Presiden Jokowi.
"Dokter! Ini saya share. Saya bagikan ke Pak Jokowi. Saya mau pulang! Saya udah berapa hari di sini saya enggak makan! Dokter bunuh saya perlahan-lahan!" Saya mau pulang!" kata perempuan tersebut hingga akhir video sambi sesekali berteriak.
Belum diketahui pasti lokasi dan waktu video diambil. Di sisi lain, warganet membanjiri unggahan @pakde.brengos itu dengan beragam komentar untuk pasien Covid-19 di video.
"Udahlah ngomong aja ngap ngapan minta pulang.. Sabar ibu, nanti pulang ya ke rumahmu kl sudah sembuh.." tulis @sha***.
"Liat cara ya nafas..mgkn itu sebab ya dia ngga diksh kmn" dlu sm dokter," tambah @ang***.
"Jgn2 ibu nya gejala ageusia kehilangan indra perasa kan salah satu gejala covid selain hilang indra penciuman bisa hilang indra perasa dan bisa 22nya. Jdi makanannya ga enak," komentar @its***.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Viral Guru Honorer Ganti Sepatu Usang Siswa dengan yang Baru Banjir Doa: Berkah Rezekinya
-
Capek Kerja Gegara Gaji Gak 'Worth It', Wanita Ini Malah Dapet Aset Tak Terduga dari Sang Ayah
-
Viral Bocah SD Kendarai Pikap Bawa Teman-temannya Bikin Publik Resah
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
Terkini
-
Pemicu Pembacokan di Jambusari Diungkap Polisi, Senggolan Mobil jadi Penyulutnya
-
Mengurai Nasib Nelayan Gunungkidul: Terjerat Gaya Hidup Hedon hingga Minim Perlindungan
-
Update Pembacokan di Jambusari, Sleman: Satu jadi Tersangka, Polisi Kejar Dua Pelaku Lain
-
5 Alasan Mengapa Yogyakarta Cocok Jadi Destinasi Liburan Favorit di Akhir Tahun
-
UMKM Konsumtif, Program Penghapusan Utang ala Presiden Prabowo Bisa Tak Efektif