SuaraJogja.id - Pemerintah Gunungkidul akhirnya mulai mengoperasionalkan shelter Wanagama milik Universitas Gajah Mada (UGM). Shelter Wanagama adalah wisma yang sebenarnya disediakan untuk mahasiswa dan civitas UGM ketika melakukan penelitian ataupun kuliah lapangan di Hutan Wanagama.
Bupati Gunungkidul, Sunaryanta mengatakan dalam beberapa hari terakhir jumlah penambahan pasien covid19 sudah menunjukkan penurunan. Dan di satu sisi angka kesembuhan pasien covid19 lebih tinggi dibanding dengan penambahan kasus baru.
"Nah angka kematian kita itu cukup tinggi, sekitar 4 persen,"paparnya, Jumat (30/7/2021).
Salah satu pemicunya adalah banyaknya warga yang melakukan isolasi mandiri. Karena isolasi mandiri tersebut maka pengawasan dari petugas kurang maksimal. Sehingga ketika kondisi pasien isoman menunjukkan penurunan, tidak bisa langsung mendapat penanganan.
Baca Juga: Dihantam Gelombang Tinggi, Sejumlah Warung Di Pantai Selatan Gunungkidul Rusak
Sunaryanta mengungkapkan saat ini setidaknya ada 2.500 pasien positif yang melaksanakan isoman di rumah mereka masing-masing. Dan jika BNPB mensyaratkan 5 persen pasien positif yang isoman harus berada di shelter terpadu yang dikelola pemerintah, maka Gunungkidul membutuhkan setidaknya 150 tempat tidur.
"Kita bersyukur UGM meminjamkan Wisma Wanagama untuk shelter pasien positif yang OTG,"terang dia.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawati menuturkan sebenarnya ketika pasien isoman berada di shelter maka pemantauannya akan lebih baik. Karena ketika terjadi penurunan kondisi maka akan segera mendapatkan penanganan dari tenaga medis yang berjaga di shelter tersebut.
Di shelter ini nantinya akan ada dua orang dokter yang berjaga secara bergiliran. Mereka akan dibantu relawan perawat dari Dinas Kesehatan dan juga para pelajar SMK Kesehatan yang praktek kerja lapangan. Para pelajar tersebut nanti akan mendapat pendampingan dari perawat senior Dinas Kesehatan.
"Jadi kesehatan pasien isoman akan terpantau. Ketika kondisinya menurun maka akan bisa segera dirujuk, kalau di rumah kan membutuhkan waktu untuk penanganannya,"kata dia.
Baca Juga: Beli Narkoba dari Marketplace, Pengedar Asal Gunungkidul Ini Jual Pakai Sistem Titip Jual
Dekan Fakultas Kehutanan UGM, Budi Adi menuturkan, UGM memang berkomitmen untuk berpartisipasi dalam penanganan covid19 kali ini. Salah satunya adalah menawarkan fasilitas yang dimiliki oleh UGM untuk menangani pasien positif covid19, diantaranya adalah wisma Wanagama.
"Wisma Wanagama ini kapasitasnya bisa menampung sekitar 80 orang,"ujar dia.
Wisma Wanagama berada di dalam hutan Wanagama. Karena suasananya yang alami dan jauh dari hiruk pikuk masyarakat, maka diharapkan tingkat kesembuhan akan semakin cepat. Sehingga pengobatan pasien covid19 akan lebih cepat dari biasanya
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada
-
Jokowi Tak Lagi Pakai Kacamata di Masa Tua seperti di Foto Ijazah, Netizen: Kalian Percaya?
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta