Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Sabtu, 14 Agustus 2021 | 18:55 WIB
YW (63) ditemukan meninggal dunia di ladang di Pedukuhan Banaran 9, Kalurahan Banaran, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, Sabtu (14/8/2021) siang. - (Kontributor SuaraJogja.id/Julianto)

SuaraJogja.id - YW, kakek berumur 63 tahun asal Pedukuhan Ngasemrejo, Kalurahan Ngawu, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, ditemukan meninggal dunia di ladang di Pedukuhan Banaran 9, Kalurahan Banaran, Playen.

Kakek ini ditemukan tak bernyawa oleh istrinya, Sabtu (14/8/2021) siang.

Kapolsek Playen AKP Hajar Wahyudi menuturkan, sebelum penemuan mayat tersebut, pada sekitar pukul 09.00 WIB, korban berpamitan kepada istrinya, S (50), untuk pergi ke ladang milik keduanya di Banaran 9 mengurus tanaman sebentar.

"Istrinya curiga, katanya sebentar, kok ternyata hampir tengah hari belum pulang," papar Hajar, Sabtu.

Baca Juga: Mayat Wanita Berjilbab Mengapung di Martapura Gegerkan Warga

Karena sudah 2 jam lebih YW tidak kunjung pulang, kemudian istrinya menyusul ke ladang tersebut.

Ketika sampai di ladang, ia menemukan suaminya sudah meninggal dunia di dekat semak-semak dengan posisi miring ke kiri setengah telungkup.

Kemudian istri korban berteriak meminta tolong, sehingga Supriyanto (53), yang berada tak jauh dari lokasi korban ditemukan, datang menghampiri.

Supriyanto membantu istri korban untuk meminta bantuan warga sekitar dan melaporkannya ke Polsek Playen.

"Kami bersama petugas puskesmas datang untuk mengevakuasi dan memeriksa korban," tambah Hajar.

Baca Juga: Geger Penemuan Mayat Pemuda Tertimpa Motor di Dalam Parit

Menurut Hajar, berdasarkan pemeriksaan dari dokter Puskesmas Playen I, pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan atau kekerasan dari benda tumpul/tajam.

Diperkirakan korban meninggal kurang dari 3 jam sebelum pemeriksaan tim medis sekira pukul 13.00 WIB.

Saat ditemukan, di tubuh korban belum kaku dan belum ada lebam pada mayat. Kemaluan mengeluarkan cairan, dan pada mata sebelah kanan terdapat precikan darah. Dari hasil periksa swab, korban dinyatakan negatif Covid-19.

"Dari keterangan medis sementara korban meninggal bukan dari akibat penganiayaan ataupun kekerasan lainnya," terang Hajar.

Dari keterangan keluarga, korban sendiri memiliki riwayat penyakit jantung.

Setelah dilakukan pemeriksaaan luar, jenazah diserahkan kepada keluarganya.

Kontributor : Julianto

Load More