SuaraJogja.id - Tak perlu menjadi kaya raya untuk bisa berbagi kepada sesama. Berbagi meskipun hanya sedikit pun tetap akan membantu orang dan membuat mereka bahagia.
Salah satunya seorang nenek pedagang sego megono ini. Melalui akun TikTok @masclink_kulineran, cerita tentang pedagang kecil murah hati ini dibagikan.
Awalnya seorang followers Instagram @masclink_kulineran bertanya harga endorse di akun tersebut. Follower itu menjelaskan adanya seorang pedagang kecil bernama Bu Wami yang sehari-hari berjualan di Pasar STAN Maguwo.
Meski hanya pedagang kecil, ia tak pernah ragu memberi makan anak kos. Terkadang bahkan ia memberi porsi lebih banyak untuk anak kos meski harganya hanya Rp5.000.
Baca Juga: Jokowi Promosi Sepatu Buatan Greysia Polii, Netizen: Kereeen Diendorse Presiden
Follower ini mengungkapkan Bu Wami sudah sangat baik pada dirinya. Makanan yang disajikan pun terasa sangat nikmat.
Hal ini membuat follower tersebut ingin membalas budi dengan membayarkan biaya endorse ke akun Instagram @masclink_kulineran. Membaca pesan ini, pemilik akun tersebut pun langsung bergegas ke Sego Megono Bu Wami. Ia hendak mempromosikan tempat itu tanpa dipungut biaya apapun.
Lokasinya berada di sisi barat Pasar Stan Maguwon, tepatnya di samping kiri gapura pasar. Pedagang yang buka mulai pukul 6.00 WIB tersebut tampak sangat sederhana dengan berjualan di lapak yang kecil.
Rupanya harga nasi megono yang dijual di sana bebas untuk minta harga berapa saja seperti Rp4.000 atau Rp5.000. Lauk nasi megono ini cukup beragam seperti telur, ikan asin, dan sambal. Benar saja, rasa nasi megono Bu Wami ini memang sangat nikmat.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Borong Mi Goreng Dagangan Nenek, Ekspresinya Sukses Menyentuh Hati
"Ya Tuhan, ibu banyak berkah rezeki yang tak pernah putus ya. Aku sangat percaya tuhan itu baik," komentar seorang warganet.
Berita Terkait
-
Sering Dicap Mahal, Fuji Blak-blakan Pasang Tarif Berbeda untuk Endorse UMKM
-
Ramadan Hampir Usai, Saatnya Maksimalkan Amalan dengan Berbagi di Bulan Suci
-
Penuh Kebahagiaan! 7 Potret Zaskia Adya Mecca Bagi-Bagi Ayam Hidup untuk Lebaran
-
Lisa Mariana Kerja Apa? Jengkel Dituduh Rela Bongkar Hubungan dengan RK demi Dapat Endorse
-
Ramadan Jadi Momen Restoran Ini Berbagi Kebaikan dengan Lansia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja