SuaraJogja.id - Dua orang pengendara sepeda motor meninggal dunia usai tabrak ayam yang menyebrang jalan. Dua orang tersebut adalah pasangan suami istri. Keduanya meregang nyawa di jalan Tlogowareng- Karangmojo, Selasa (24/8/2021) pagi.
Kanit Laka Lantas Polres Gunungkidul, Ipda Anton Prasetya menuturkan kecelakaan maut tersebut bermula ketika Samidi (52) dan Ratini (42) asal Padukuhan Ngepung 04/04 Kalurahan Karangmojo, Kapenewon Karangmojo, Gunungkidul melintas dari arah Tlogowareng menuju ke Karangmojo.
Keduanya melintas sekitar pukul 06.00 WIB menggunakan sepeda motor Honda Supra AB 6925 DI saat hendak pergi ke sawah.
"Keduanya melaju dengan kecepatan sedang,"ujar dia, Selasa (24/8/2021).
Sesampai di lokasi kejadian di jalan yang lurus, tiba-tiba ada ayam menyeberang. Diduga lalainya pengendara, sepeda motor Honda Supra oleng ke kiri dan menabrah pohon dan terjatuh.
Kedua orang pengendara mengalami luka yang cukup parah di sejumlah bagian tubuhnya. Kedua orang pasangan suami istri ini langsung meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Keduanya meninggal dunia di lokasi kejadian. Keduanya tidak dibawa ke Rumah sakit,"paparnya.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Nasib Apes Dalang Wayang di Gunungkidul, Baru Sekali Pentas Dibubarkan karena Langgar PPKM
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
7 Fakta Penggerebekan Markas Scammer Jaringan Internasional di Sleman
-
BRI VISA Infinite Tawarkan Kemudahan Transaksi Lintas Negara dan Rewards yang Kompetitif
-
Jadwal KRL Jogja-Solo Periode 6-11 Januari 2026 PP
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Kasus Dugaan Korupsi Eks Bupati Sleman, Pengamat Hukum Sebut Tak Tepat Diproses Pidana