SuaraJogja.id - Kecelakaan maut terjadi di dekat Breksi, Jumat (3/9/2021). Kejadian yang terjadi sekitar pukul 20.10 itu mengakibatkan korban tewas sebanyak 5 orang.
Diketahui kendaraan truk yang memuat material batu dan penumpang sebanyak 11 orang itu meluncur tak terkendali saat melaju di jalan turunan.
Truk kemudian terguling dan sebanyak 5 orang tewas di tempat.
Posisi truk yang terguling saat ini dilaporkan sudah berhasil dievakuasi.
Baca Juga: Tutup Selama PPKM, Pengelola Tebing Breksi Andalkan Uang Kas untuk Gaji Karyawan
Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto menginformasikan bahwa truk sudah berhasil dievakuasi dan saat ini sudah berada di Polsek Prambanan.
"Dan selama kendaraan belum dievakuasi tidak mengganggu arus lalu lintas karena jalur masih bisa dilewati kendaraan roda empat," terangnya.
Terpisah, Kapolsek Sleman Kompol Rubiyanto menjelaskan kronologi kejadian itu bermula saat truk dari atas hendak menuju turun ke bawah. Diduga rem blong mengakibatkan truk tidak bisa terkendali.
"Truk dari atas menuju ke bawah turun membawa batu itu. Kemungkinan karena turunan ya rem blong bablas aja nabrak kemungkinan iya," tuturnya.
Untuk proses evakuasi truk dilakukan oleh petugas dari Satlantas Polres Sleman.
Baca Juga: Pengunjung Masih Sepi, Pemilik Warung di Tebing Breksi Pilih Tidak Buka Setiap Hari
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Bantah Imbas Pilkada, Bupati Sleman Rombak Ratusan Pejabat: Saya Butuh Orang Kompeten
-
Komitmen DIY Genjot Industri Cetak, Jogja Printing Expo 2025 Digelar Ciptakan Persaingan Sehat
-
Hujan Badai Hantam Sleman, Pohon Tumbang Timpa Rumah dan Sekolah, Ini Lokasinya
-
Sri Sultan HB II Layak Jadi Pahlawan Nasional, Akademisi Jogja Ini Ungkap Alasannya
-
Punya 517 Posyandu di Jogja yang Sudah Layani Bayi serta Lansia, Target ILP Capai 83 Persen