SuaraJogja.id - Kota Jogja yang bagi sebagian orang selalu dirindukan nyatanya tak demikian bagi aktris Indra Bruggman. Pria yang sempat populer lewat serial Jinny oh Jinny tersebut mengaku tak ingin berkunjung ke daerah berjuluk Kota Pelajar tersebut.
Lewat tayangan Rumpi yang diunggah lewat YouTube Trans TV Official, Indra Bruggman mengaku sebetulnya menyukai kota Jogja. Tetapi ia enggan untuk berkunjung.
Ada alasan kuat yang membuatnya tak mau menginjakkan kaki ke kota Jogja. Ia mengaku ada kesedihan yang dipendamnya.
Ibu Indra Bruggman, Mimy Mariany meninggal dunia pada September 2020. Satu tahun berselang, Indra masih merasakan kesedihan yang mendalam. Ia memang memiliki hubungan yang dekat dengan ibunya.
Baca Juga: PPKM Turun ke Level 3, Dua Pintu Masuk ke Kota Jogja ini Masih Ditutup
Indra mengaku sampai sekarang masih merasa kehilangan ibunya.
“Masih terasa sampai yang setiap hari membayangkan bagaimana mama di rumah terus sadar enggak akan bisa lihat senyumnya lagi, ngobrol, jalan-jalan,” katanya seperti dikutip dari Hops.id.
Bukannya tidak ikhlas, hanya saja ibu sosok merupakan orang yang paling berarti bagi Indra.
“Sedihnya bukannya enggak ikhlas. Tapi sosok beliau di kehidupan saya begitu dalam,” lanjutnya.
Karena masih terbayang ibunya, Indra Bruggman sampai enggan ke Yogyakarta. Kota tersebut menyimpan kenangan terakhir bersama ibundanya.
Baca Juga: Percepat Vaksinasi di Kota Jogja, Pemkot Dapat Tambahan 50 Ribu Vaksin
“Sampai enggak mau pergi ke Jogja lagi. Karena itu terahir kali kita (Indra dan ibu) liburan bareng,” katanya sambil menahan tangis.
Padahal dia ingin pergi ke kota Jogja tapi enggak sampai hati mengingat kenangan terakhir bersama almarhum ibu.
“Padahal saya pengin ke Jogja, bagus. Tapi itu liburan terakhir saya sama ibu.”
Indra pun kini hanya bisa mengirim doa bagi ibunya setiap hari.
“Saya ngebayangin saya kirim doa itu seperti memberi makan, jangan sampai almarhum almarhumah kelaparan di alam sana.” Rasa sakit dan rindu kehilangan orangtua dijadikannya sebagai pemecut untuk rajin beribadah dan memperbaiki diri.
Berita Terkait
-
22 Desember atau Mei? Ini Perbedaan Hari Ibu Nasional dan Internasional
-
Review Film 'Satu Hari dengan Ibu' yang Sarat Makna, Kini Tersedia di Vidio
-
Penikmat Manis Merapat! Ini 4 Cafe Dessert di Jogja yang Enak dan Aesthetic
-
Haru! Ibu Maafkan Anak yang Curi Perhiasannya, Kasus Dihentikan Kejagung Lewat Restorative Justice
-
Dicurigai Banyak Maunya, Asila Maisa Disindir Ibu Ivan Gunawan: Anak Kecil Kok Tasnya Puluhan Juta
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini