SuaraJogja.id - Sebuah video detik-detik pengutil ambil baju di sebuah toko diunggah dr Tirta. Aksi pencurian baju tersebut diketahui terjadi pada salah satu gerai milik relawan Covid-19 tersebut di kawasan Lampung.
Pada video rekaman CCTV yang diunggah tampak dua pemuda mengenakan masker terlihat sedang memilih baju yang terpajang di gerai milik dr Tirta.
Tak berapa lama, salah seorang pemuda itu tampak mengambil salah satu baju yang dipajang kemudian diselipkan pada jaket yang ditentengnya.
dr Tirta pun memberikan penjelasan bahwa saat kejadian shopkeeper alias penjaga toko tengah berada di toilet. Lebih lanjut, saat itu di toko tersebut belum dipasang sensor sehingga aksi pengutil itu bisa lolos dari pantauan penjaga toko.
Baca Juga: Terpantau Kamera Pengintai, Pengutil Supermarket di Medan Ditangkap
"Kenapa shopkeeper ngikutin customer kalo masuk toko? Supaya mencegah hal seperti ini. Lokasi salah satu store kami di lampung, @cmmn.lampung. Dan memang di toko saya belum dipasang sensor. Emang missnya di situ. Ya namanya apes kan bosku" tulis pemilik nama lengkap Tirta Mandira Hudhi ini.
"Saat itu, shopkeeper cuma satu dan fokus d kasir. Satunya lagi ke toilet bentar. Jadi emng kita lagi apes aja. experience gini kan jarang, jadi berharga banget buat kita. 2 customer dateng menggunakan bucket hat dan masker. Mreka liat2, tapi membawa baju lalu kabur. Ya saat itu tim saya teriak, pelaku dah kabur. Ya kita ikhlaskan," lanjutnya.
"Mungkin dia butuh baju gratis buat kebutuhan lifestylenya. Cuma d cctv lucu aja liatnya. Sepatunya aja dah kalcer itu. Mau kalcer kok ga modal haha beware ya yg punya toko, jadikan pengalaman di toko saya jadi pelajaran buat kalian," tukasnya.
Unggahan itu direspon komentar sejumlah netizen.
"Saran dok nek lagi dewe pantauan CCTV jadi satu di kasir jadi bisa dipantau juga," kata mu*****
Baca Juga: Peringatan Buat Lion Air, Jangan Rekrut Petugas Mental Pengutil
"Tetep lapor polisi dok biar gimana juga kan polisi bisa tangkap maling karena ada laporan dari masyarakat," kata mar****
"Buat dipake gantian baju colongnya wkwkwk," kata tri*****
Berita Terkait
-
Tawas Ampuh untuk Menghilangkan Bau Badan? Ini Penjelasan Dokter Tirta
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Berapa Gaji Dokter Umum dan Dokter Spesialis di Indonesia? Simak Perbedaannya
-
Dokter Kandungan Diduga Lecehkan Pasien di Garut, Dokter Tirta Punya Pengamatan Tajam
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI