SuaraJogja.id - PO Advokasi OHANA Nuning Suryatiningsih menyebut masih banyak sekolah di DIY yang belum siap menerima siswa penyandang disabilitas. Walaupun sudah disediakan kuota khusus dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tiap tahunnya. Selain aksesibilitas fisik, sisi non fisik pun perlu menjadi perhatian.
"Aksesibilitas baik fisik maupun non fisik itu harus disiapkan. Fisik itu bangunan gedungnya, non fisik itu ya tenaga pendidiknya guru-guru serta juga pelayanannya," kata Nuning di Kantor Komite Disabilitas DIY, Selasa (21/9/2021).
Nuning mengambil contoh pada penerapan PPDB dengan menggunakan sistem zonasi yang diselenggarakan belum lama ini. Darri kebijakan zonasi itu mengakibatkan ada beberapa anak penyandang disabilitas bisa mendaftar dan diterima di sekolah favorit.
Saat itu, kata Nuning, ada satu sekolah yang mendapat 7-9 anak penyandang disabilitas. Lalu justru yang menjadi persoalan sendiri berada di pihak guru-guru yang ada di sana.
Baca Juga: Kisah Difabel Asal Bandung Barat yang Penuh Inspiratif
Sebab mereka kebingungan dalam hal memberikan pengajaran terhadap anak-anak penyandang disabilitas tersebut. Tidak sedikit dari mereka yang akhirnya protes mengeluhkan aturan itu dengan alasan khawatir dengan prestasi sekolah yang bisa menurun.
"Sehingga ada yang protes. Akhirnya kami wadahi, tadinya ada beberapa sekolah yang sekolah favorit kemudian kemasukan (siswa penyandang disabilitas). Jadi kami (penyandang disabilitas) itu dianggap sebagai orang yang dianggap tidak punya potensi. Karena dianggap kalau masuk situ nanti akan membuat prestasi sekolah menurun dan sebagainya. Ada berbagai pendapat yang terjadi seperti itu," ungkapnya.
Namun dari situ, ia menilai bahwa memang benar bahwa kondisi sekolah saat ini belum semuanya siap menerima anak-anak penyandang disabilitas.
"Artinya dari beberapa sekolah yang kemarin ada mendapatkan siswa penyandang disabilitas maka berarti mereka belum siap. Baik fisik maupun non fisiknya," sambungnya.
Hal itu terlihat dari kebingungan yang dirasakan oleh guru-guru dalam memberikan pelajaran itu seperti apa. Belum lagi harus dipusingkan dengan ragam disabilitas yang ada.
Baca Juga: Kopassus Kandang Menjangan Bantu Vaksinasi Difabel di Bantul, Capaian Sudah 60 Persen
"Kalau netra itu seperti apa, kalau nanti ada teman-teman yang intelektual itu seperti apa, kemudian teman-teman yang pengguna kursi roda karena sekolahnya ternyata tingkat enggak ada lift. Nah itu semua kan kesiapan. Jadi kesiapan yang dibutuhkan adalah aksesibilitas fisik dan non fisik," terangnya.
Berita Terkait
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
Tak Mau Beda-bedakan, Ivan Gunawan Berdayakan Lansia dan Difabel Jadi Karyawan
-
Kabar Baik! Rekrutmen Bersama BUMN 2025 untuk Lulusan SMA hingga S2 Segera Dibuka, Cek Tahapannya
-
Panasonic-GOBEL ART with HEART Resmi Digelar, Wujud Nyata Inklusivitas dalam Dunia Seni
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan