SuaraJogja.id - Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) Wilayah V Kulon Progo, Aris Widiatmoko menyatakan bahwa fenomena gerombolan ikan teri di pesisir pantai selatan Kulon Progo dimanfaatkan warga setempat untuk menambah pemasukan di masa pandemi Covid-19 saat ini. Terlebih saat pembukaan wisata belum bisa dilakukan akibat PPKM Level 3.
"Di masa PPKM ini, kehadiran ikan juwi (teri) cukup membantu ekonomi warga. Ya agar dapur tetap mengepul di kondisi sekarang," ujar Aris saat dikonfirmasi awak media, Rabu (22/9/2021).
Lebih lanjut, disampaikan Aris bahwa kehadiran gerombolan ikan teri atau yang biasa disebut warga sekitar teri juwi itu tidak dipungkiri membantu warga. Terlebih dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di masa pandemi.
Pasalnya ikan juwi tersebut dapat dijual oleh warga setempat. Harganya pun terbilang bisa cukup membantu masyarakat sekitar di tengah PPKM Level 3 yang masih terus diperpanjang.
Baca Juga: Muncul Fenomena Gerombolan Ikan Teri Serbu Pesisir Pantai Selatan, Bisa Berlangsung 3 Hari
"Biasanya (ikan teri juwi) hanya dikonsumsi pribadi, tetapi kalau ada sisa banyak ya dijual di pasar ikan. Harga per kilogramnya itu bisa sekitar Rp15 ribu sampai dengan Rp20 ribu kilogramnya," ungkapnya.
Disampaikan Aris bahwa fenomena gerombolan ikan teri di pesisir pantai selatan Kulon Progo itu terpantau hampir terjadi secara merata. Namun yang diketahui pihaknya yakni ada di Pantai Trisik dan Glagah.
"Kemunculan itu ada di Pantai Trisik dan Pantai Glagah. Semalam warga juga siap njolo (menjala) di Pantai Glagah. Namun, sepi tidak ada (ikan juwi) yang muncul," tuturnya.
Sementara itu, kata Aris, kemunculan ikan teri juwi di Pantai Trisik sendiri terjadi pada Selasa (21/9/2021) sekitar pukul 17.00 WIB sore. Kesempatan itu dimanfaatkan warga setempat untuk menjala ikan yang muncul ke wilayah pesisir itu
"Warga lokal memang menyebutnya sebagai ikan (teri) juwi gitu. Kalau kemunculannya tidak tentu, seringkali terjadi sekitar sore menjelang malam," ujarnya.
Baca Juga: Gerombolan Teri Berloncatan ke Pantai Selatan Jogja, Begini Penjelasan Dislautkan DIY
Sebelumnya masyarakat dibuat heboh dengan fenomena unik yang terjadi di wilayah pesisir pantai selatan Yogyakarta. Pasalnya belum lama ini muncul gerombolan ikan teri yang berlompatan di pinggiran pantai.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @dislautkandiy, Selasa (21/9/2021) kemarin terlihat sejumlah warga memanfaatkan fenomena itu untuk menangkap ikan teri itu dengan jaring atau alat yang ada.
Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislautkan) DIY Catur Nur Amin mengatakan terdapat tiga kemungkinan yang menyebabkan fenomena gerombolan ikan teri itu terjadi. Mulai dari perubahan suhu air laut karena sedang musim pancaroba, dikejar gerombolan ikan predator lain, hingga tersapu gelombang besar.
Jika melihat video yang beredar, kata Catur, diperkirakan ikan teri dengan nama latin stolephorus sp atau sering disebut sebagai teri juwi itu berada di wilayah pesisir Pantai Trisik Kulon Progo dan Wediombo Gunungkidul.
Terkait dengan ikan teri di video yang tampak beterbangan itu, disebutkan Catur hal itu sebenarnya adalah ikan teri yang tengah loncat-loncat. Teri-teri itu loncat karena berdesak-desakan saat berada di permukaan air.
"Sebenarnya ini bukan kejadian luar biasa. Karena tiap tahun seperti itu. Hanya jumlahmya kadang kala sedikit-kadang kala besar. Bukan mistis juga," kata Catur.
Berita Terkait
-
Fenomena Unik, Banyak Ikan Muncul Untuk Menghangatkan Diri di Pantai Selatan Cianjur
-
Potret Ribuan Warga Semarang Panen Ikan Sepuasnya saat Kolam PLTA Timo Dikuras
-
Jatimulyo Kulon Progo Masuk Anugerah Desa Wisata Indonesia, Dapat Pujian Selangit dari Menparekraf Sandiaga Uno
-
Asyiknya Packrafting di Kali Papah, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga
-
3 Cara Nikmati Petualangan Seru di Samigaluh Kulon Progo, Wajib Main ke Kebun Teh!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi
-
Pengawasan Miras di DIY sangat Lemah, Sosiolog UGM Tawarkan Solusi Ini
-
Pakar hukum UGM Usul Bawaslu Diberi Kewenangan seperti KPK
-
Ini Perbedaan Alergi Susu dan Intoleransi Laktosa pada Anak