SuaraJogja.id - Pengelola Kebun Binatang, Gembira Loka Zoo (GL Zoo) Yogyakarta mengaku tingkat kunjungan wisatawan ke taman wisata hewan ini masih rendah untuk hari-hari biasa. Untuk sementara, pihaknya hanya menerima wisatawan di akhir pekan saja.
Kepala Bagian Humas dan Promosi GL Zoo, Fahmi Ramadhan mengaku sejak dibuka pada 13 September 2021 kunjungan wisatawan sudah mulai terlihat. Namun jumlahnya masih jauh dari target.
"Belum ada peningkatan wisatawan. Sabtu dan Minggu (25-26/9/2021) kemarin hanya sekitar 130 orang yang masuk," terang Fahmi dihubungi wartawan, Selasa (28/9/2021).
Ia menjelaskan sebenarnya ada sekitar 500 sampai 600 orang yang berencana berlibur ke kebun binatang ini. Namun batasan usia menjadi alasan ratusan wisatawan gagal masuk.
Baca Juga: Sengkuyung Penanganan Pandemi, Seniman Yogyakarta Lelang Lukisan Bersama
"Sekitar 500 sampai 600-an wisatawan yang tidak bisa masuk, karena membawa anak berusia di bawah 12 tahun," ungkap Fahmi.
Angka kunjungan yang masih cukup sedikit itu, pengelola menutup operasi destinasi wisata pada Senin-Jumat. Sebelumnya GL Zoo dibuka tiap hari hingga akhir pekan.
"Mulai Senin kemarin (27/9/2021), weekdays kita tutup. Karena kunjungan hari kerja ini cukup minim," terang dia.
Fahmi menjelaskan bahwa kunjungan weekdays, hanya berkisar 30-50 orang. Selain itu ada batasan usia juga menjadi kendala di dalam pengoperasian destinasi.
"Selain masih minim, sebagian wisatawan tidak bisa masuk karena membawa anak di bawah usia 12 tahun. Sementara segmentasi GL zoo sendiri untuk anak-anak," katanya.
Baca Juga: Usai Kalahkan PSIM Yogyakarta, PSCS Cilacap Dirundung Kabar Duka
Pihaknya masih menunggu kebijakan dari pemerintah soal pelonggaran PPKM ke depan. Dimana obyek wisata yang sudah diizinkan beroperasi bisa menerima semua kalangan, baik dewasa dan juga anak-anak.
Berita Terkait
-
Momen Hangat Pertemuan Prabowo dan MBZ di Istana Kepresidenan UEA
-
Presiden Prabowo Subianto Sangat Dihormati, di Setiap Kunjungan Disediakan Mobil Warna Putih, Warna Favorit Prabowo
-
Presiden Prabowo Tiba di Qasr Al Watan, Disambut Langsung Pangeran MBZ
-
Meski Baru 10 Hari di Luar Negeri, Prabowo Curhat Kangen Pulang
-
Diajak Kunjungi Indonesia, Ucapan Prabowo Bujuk Presiden Peru Dina Boluarte
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir