Goa Pindul benar-benar jadi fenomena satu dekade lalu. Pada awal pengembangan, Goa Pindul menjadi destinasi wisata yang sering dituju warga Yogyakarta maupun Jawa Tengah, hingga kerap membludak ketika akhir pekan.
Goa Pindul memberi sensasi yang berbeda. Untuk memasuki Goa Pindul tak bisa dengan jalan kaki, karena di bawahnya terdapat sungai bawah tanah. Pengelola menggunakan ban pelampung yang dikenakan para pengunjung untuk menyusuri goa sepanjang 300 meter.
Meski bermunculan lokasi wisata hits baru di Gunung Kidul, Goa Pindul masih diminati wisatawan, terutama dari luar Yogyakarta, seperti Jawa Barat dan DKI Jakarta. Tak sedikit pula wisatawan yang datang dari luar Jawa.
Seluruh peralatan untuk menyusuri Goa Pindul sudah disediakan pengelola. Para pengunjung juga bisa wisata kuliner khas Gunung Kidul yang dijual warga setempat.
4. Goa Jomblang
Goa Jomblang mempunyai pesona yang berbeda dari Goa Pindul. Goa ini terkenal karena tampilannya yang cantik dan eksotis. Bahkan para wisatawan memberi julukan Goa Jomblang sebagai lokasi cahaya dari surga, karena sinar matahari masuk dari atas goa.
Untuk masuk ke spot yang tepat disorot sinar matahari dari atas, para pengunjung harus masuk ke dasar goa antara 60-80 meter. Untuk mendapatkan momen ini, setiap pengunjung dikenai tarif ratusan ribu untuk menyewa alat-alat khusus serta pemandu.
Goa Jombang terletak di Jetis, Pacarejo, kecamatan Semanu. Pengunjung yang hendak pergi ke Goa Jomblang wajib melakukan reservasi sejak jauh-jauh hari karena pengelola membatasi kunjungan setiap harinya.
Baca Juga: 7 Wisata Kulon Progo Terpopuler, Destinasi Liburan Alternatif di Yogyakarta
Air Terjun Sri Gethuk merupakan tempat wisata yang bisa dinikmati dengan menaiki rakit, karena letaknya di tepi Sungai Oyo. Pengunjung akan mendapatkan pemandangan indah, berupa tebing kapur di sisi kanan dan kiri, plus pepohonan yang rimbun.
Air Terjun Sri Gethuk memiliki tiga sumber mata air, yakni Ngandong, Dong Poh dan Ngumbil. Air yang mengalir melalui tebing tinggi ini membentuk air terjung Sri Gethuk. Ketika musim kemarau, air sungai ini sangat jernih dan berwarna kehijauan.
Pemandangan saat menaiki rakit di Sungai Oyo, serta keberadaan Air Terjun Sri Gethuk, banyak disamakan dengan Grand Canyon yang ada di Amerika Serikat. Lokasi wisata Gunung Kidul ini pun wajib masuk list ketika berlibur di Yogyakarta.
6. Gunung Api Purba Nglanggeran
Gunung Nglanggeran memiliki pesona alam yang indah. Gunung ini merupakan gunung aktif pada 60 juta tahun yang lalu. Kini, warga setempat mengelola menjadi tempat wisata yang banyak didatangi pengunjung ketika akhir pekan.
Para pengunjung akan mendapat suguhan yang menarik, baik ketika datang pagi, siang, sore bahkan malam. Pada pagi dan siang, pengunjung bisa melihat eloknya gunung berupa batu besar yang dikelilingi pohon hijau.
Tag
Berita Terkait
-
7 Wisata Kulon Progo Terpopuler, Destinasi Liburan Alternatif di Yogyakarta
-
Malioboro Dapat Lampu Hijau untuk Dibuka, Dispar Akui Kesulitan Dapatkan QR Barcode
-
Alokasikan Bantuan untuk Disabilitas, Pemkot Yogyakarta Sasar 80 Orang Penerima Tahun Ini
-
Dapat Lampu Hijau Malioboro Dibuka untuk Wisata, Pemkot Penuhi Syarat dan Persiapan
-
Warunk Ngopi Ngopi: Tempat Ngopi Murah Meriah dengan Live Music
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Mengulik Festival Angkringan Yogyakarta 2025, Dorong Transformasi Digital Pasar dan UMKM Lokal
-
Ironi Distribusi Sapi: Peternak NTT Merugi, Konsumen Jawa Bayar Mahal, Kapal Ternak Jadi Kunci?
-
Rejeki Nomplok Akhir Pekan! 4 Link DANA Kaget Siap Diserbu, Berpeluang Cuan Rp259 Ribu
-
Petani Gunungkidul Sumringah, Pupuk Subsidi Lebih Murah, Pemkab Tetap Lakukan Pengawasan
-
Makan Bergizi Gratis Bikin Harga Bahan Pokok di Yogyakarta Meroket? Ini Kata Disperindag