SuaraJogja.id - Keindahan pantai di Jogja menjadi daya tarik wisatawan dari luar kota untuk berlibur. Ada pantai di Jogja yang cocok untuk sunset atau sunrise. Ada pula pantai dengan pasir hitam atau pasir putih.
Pantai di Yogyakarta terbilang sangat banyak. Dukungan pemerintah daerah maupun provinsi, ditambah sumber daya manusia yang berkualitas, membuat banyak pantai yang awalnya tak terjamah, berhasil dikelola menjadi tempat wisata.
Parangtritis menjadi pantai yang sudah terkenal seantero Nusantara. Garis pantai yang panjang membuat Parangtritis sangat digemari. Setelah Parangtritis menjadi gerbang pembuka, munculah serbuan dari pantai-pantai indah di Gunung Kidul.
Berikut ini delapan pantai di Yogyakarta yang bisa jadi pilihan ketika berlibur bersama kawan maupun keluarga. Setiap pantai memiliki keunggulan dan karakter yang berbeda.
Parangtritis kerap jadi paket wisata di Jogja karena lokasinya yang cukup dekat. Dari pusat Kota Jogja, pantai yang ada di Kabupaten Bantul ini hanya berjarak sekitar 27 kilometer.
Parangtritis sudah diserbu para wisatawan sejak pagi hari. Namun, bila ingin menikmati sunset yang cantik, pengunjung bisa datang pada sore hari. Peristiwa matahari tenggelam bisa disaksikan dengan jelas, tanpa terhalang apapun.
Keberadaan bendi atau kereta kuda menambah nilai jual dari Parangtritis. Para pengunjung bisa menaiki bendi-bendi tersebut untuk menyusuri garis pantai Parangtritis.
Kuda-kuda yang menarik kereta itu sudah terbiasa dengan air laut. Bahkan, mereka tak takut ketika ombak-ombak kecil datang. Kuda tersebut tetap berjalan dengan tenang.
Baca Juga: Ditinggal Layani Pembeli, Sebagian kamar Rumah Makan di Jogja Hangus Terbakar
2. Pantai Depok
Pantai Depok terkenal akan pasar ikannya. Bila anda ingin berwisata ke pantai, sekaligus membawa pulang oleh-oleh ikan segar, Pantai Depok bisa jadi pilihan. Para nelayan langsung menawarkan ikan yang baru saja ditangkap dari laut lepas.
Pantai Depok tak terlalu jauh dari pusat Kota Jogja, tepatnya 30 kilometer saja. Pantai ini berlokasi di kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul. Sama seperti Parangtritis, pantai ini kerap menjadi wisata paketan ketika berkunjung ke Yogyakarta.
Bila malas membawa pulang ikan, para pendatang juga bisa langsung mengolah di sekitar pantai tersebut. Ada banyak rumah makan yang menawarkan jasa masak ikan yang dibeli dari pasar ikan.
3. Pantai Baros
Pantai Baros terletak di Desa Tirtohargo, Kretek, Kabupaten Bantul. Pantai ini menawarkan keunikan karena memiliki hutan bakau yang rimbun.
Tag
Berita Terkait
-
Kenes Pulang
-
Jogja Jadi Bagian Perjalanan Raissa Anggiani Perkenalkan Album Perdananya
-
5 Rekomendasi Promo Alat Elektronik di Opening Hartono Pakuwon Mall Jogja, Diskon hingga 80 Persen!
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
Viral Tendangan Kungfu Liga 4, Kafi FC Jogja: Itu Gak Sengaja!
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Skema Haji Berubah, Kuota Haji Jogja Bertambah 601 Orang, Masa Tunggu Terpangkas Jadi 26 Tahun
-
Indonesia Miskin Keteladanan, Muhammadiyah Desak Elit Selaraskan Ajaran dan Tindakan
-
8 Wisata Jogja Terbaru 2026 yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Libur Isra Miraj, 34 Ribu Wisatawan Diprediksi Masuk Yogyakarta per Hari
-
PSIM Yogyakarta Fokus Benahi Konsistensi Jelang Putaran Kedua Super League 2025/2026